Menjelang Ops Ketupat, Kakorlantas Cek Jalur Mudik di Jabar

menjelang-ops-ketupat-kakorlantas-cek-jalur-mudik-di-jabar Kabid Humas Polda Jabar Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko. (Dok PINDAINEWS)

DIDADAMEDIA, Bandung - Menyambut Bulan Ramadan, polisi telah bersiap menggelar operasi ketupat untuk mengawal arus mudik Lebaran 2019.

Dipimpin Kakorlantas Mabes Polri Irjen Pol Refdi Andri, pada Kamis 25 April hingga Jumat 26 April 2019, melakukan pengecekan jalur arus mudik. Pada pelaksanaannya rombongan melakukan pengecekan di jalur arteri Pantura Karawang - Cikampek - Subang - Indramayu - Cirebon Kab - Cirebon Kota.

"Kegiatan tersebut untuk mengecek kesiapan Jalur Arteri Pantura, Tengah dan Selatan di wilkum Polda Jabar yang akan digunakan untuk arus mudik dan balik Lebaran 2019 dan kesiapan Ops Ketupat 2019 dalam rangka pengamanan jalur arus mudik dan balik Lebaran 2019 khususnya di Jalur Arteri Wilkum Polda Jabar," kata Kabid Humas Polda Jabar Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko, Sabtu (27/4/2019).

Pengecekan juga untuk melakuakan ksepakatan dan kesepahaman serta penyamaan persepsi seluruh Satker tentang cara bertindak dalam rangka antisipasi Trouble Spot dan Black Spot.

Tak hanya itu, pengecekan juga dilakukan untuk mengkoordinasikan tempat istirahat atau Rest Area maupun kantong parkir khususnya pada arus mudik dan balik Lebaran 2019 di Jalur Arteri Pantura, Tengah dan Selatan Wilkum Polda Jabar.

"Terkoordinasikannya bersama Satker terkait dalam penangganan dan pengamanan jalur pada arus mudik dan balik Lebaran 2019  di jalur Arteri khususnya di jalur Pantura, Tengah dan Selatan Wilkum Polda Jabar," katanya.

Editor: redaktur

Komentar