VIDEO: Dipermalukan SPAL, Pesta Juara Juventus Tertunda

video-dipermalukan-spal-pesta-juara-juventus-tertunda Kevin Bonifazi merayakan gol penyeimbang SPAL saat menjamu Juventus, Sabtu (13/4/2019). (Sport Mediaset)

DIDADAMEDIA - Juventus harus menunda pesta juara setelah dipermalukan SPAL dengan skor 1-2 di Stadion Paolo Mazza, Sabtu (13/4/2019).

Juventus sebenarnya terlihat akan memenangkan laga dengan mudah dan memastikan gelar juara Serie A musim ini setelah unggul lebih dulu lewat Moise Kean di menit 30.

Striker muda yang tengah naik daun itu menjebol gawang SPAL setelah membelokan tendangan jarak jauh Joao Cancelo hingga mengecoh kiper SPAL, Emiliano Viviano.

Tapi SPAL yang termotivasi lolos dari degradasi bangkit di babak kedua. Kevin Bonifazi membuat ribuan suporter SPAL bergemuruh setelah sundulannya memaksimalkan sepak pojok menjebol gawang Juventus yang dikawal Mattia Perin di menit 49.

Gol tersebut membangkitkan spirit para pemain SPAL. Hingga akhirnya kapten tim, Sergio Floccari membalikan keadaan di menit 74.

Gol tersebut sempat menuai protes pemain Juventus karena pemain SPAL, Pasquale Schiattarella dianggap menyentuh bola dengan tangan sebelum mengirim umpan kepada Floccari.

Setelah dibantu ofisial VAR, wasit Daniele Doveri akhirnya mengesahan gol Floccari. Skor 2-1 untuk SPAL bertahan sampai laga berakhir.

Kekalahan ini membuat Juventus harus menunda pesta juara yang sudah mereka siapkan. Sebab meski unggul jauh 20 poin dari Napoli, tapi secara matematis posisi Juve di puncak klasemen masih memungkinkan digeser.

Namun begitu, Juventus bisa saja dipastikan jadi juara jika di laga Minggu (13/4/2019) besok, Chievo Verona bisa mengalahkan Napoli.

Sementara itu bagi SPAL, kemenangan atas Juventus membuat peringkat mereka naik ke posisi 13 dengan koleksi 35 poin. Namun SPAL belum cukup aman dari ancaman degradasi dan wajib meraih kemenangan di enam laga sisa.

Berikut cuplikan pertandingan SPAL vs Juventus:


Editor: redaktur

Komentar