DIDADAMEDIA, Bandung - Bojan Malisic berani menyebut kekompakan sektor belakang Persib Bandung terus meningkat meski musim ini dihuni banyak bek anyar.
Menghadapi Liga 1 2019, Maung Bandung, cukup banyak merombak skuatnya. Terutama di lini belakang, setelah hengkangnya Victor Igbonefo, Maung Bandung mendatangkan Zalnando, Saepulloh Maulana, dan Fabiano Beltrame.
Dengan Fabiano, yang kemungkinan besar akan menjadi tandemnya di pos bek tengah, Bojan mengaku sudah semakin padu. Tidak hanya dengan Fabiano, tapi juga dengan semua pemain, khususnya yang beroperasi di lini belakang.
"Semua pemain bertahan sangat kompak dan kami mempunyai pemain baru. Maksud saya Fabiano. Kalian semua tahu dia pemain yang berpengalaman dan juga orang yang baik," ujar Bojan.
"Semua sudah mengenalnya karena lama bermain disini dan saya juga sudah mengetahui dia jadi saya rasa semua semakin hari semakin baik," katanya di Lapangan Sabuga, Kota Bandung, Jumat (5/4/2019).
Terkait Fabiano, Bojan menganggap bek 36 tahun itu adalah pemain berkualitas. Selain itu sangat berpengalaman, dan hatam atmosfer sepak bola Indonesia. Pemain asal Serbia itu optimistis, Fabiano bisa membantu Persib memperbaiki prestasi di Liga 1 2019.
"Saya seratus persen yakin dia akan banyak membantu kami musim ini karena pengalaman dan attitude dia bisa membuat tim ini menjadi lebih baik terutama di garis pertahanan," pungkasnya.
Editor: redaktur