DIDADAMEDIA, Bandung - Pemprov Jawa Barat memamerkan capaian pembangunan sepanjang 2018 dalam Pameran Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) di Area Barat Gedung Sate, Kota Bandung, Kamis (28/3/2019).
Ada kurang lebih 48 stand perangkat daerah yang menampilkan capaiannya dalam pameran yang bertajuk "Bersama Jabar Juara Lahir Batin".
Kepala Bidang Perencanaan Pengendalian dan Evaluasi Pembangunan Daerah Bappeda Jawa Barat, Yuke Maulina menuturkan, pameran bertujuan agar masyarakat bisa mengetahui apa saja yang pembangunan yang telah dilaksanakan Pemprov Jawa Barat. Walau ada beberapa rencana pembangunan yang hingga sekarang masih terus diupayakan.
"Seluruh perangkat daerah di Jawa Barat menampilkan inovasi pembangunan telah diselesaikan. Ada 48 perangkat daerah yang hadir, setiap perangkat daerah mengonformasikan inovasi-inovasi pembangunannya," ujar Yuke.
Prestasi pembangunan yang dipamerkan kali ini merupakan hasil capaian era Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan, karena Ridwan Kamil baru dilantik pada akhir 2018. Oleh karena itu, pembangunan hasil kepemimpinan era Ridwan Kamil akan dipamerkan tahun depan.
"Masa transisi pergantian Gubernur tidak mempengaruhi kinerja pembangunan Jawa Barat. Ada sembilan prioritas pembangunan Jawa Barat pada era kepemimpinan Ridwan Kamil, diantaranya bidang pendidikan dan kesehatan," tegasnya.
Penyampaian LKPJ Gubernur Jawa Barat Akhir Tahun Anggaran 2018 menghasilkan beberapa produk, yaitu di antaranya Dokumen utama LKPJ Gubernur Jawa Barat ATA 2018, Nota pengantar LKPJ Gubernur Jawa Barat ATA 2018, Informasi Penyelenggaraan Pembangunan Daerah kepada masyarakat melalui Media dan penyelenggaraan Pemeran Pembangunan LKPJ ATA 2018.
Selain digelarnya pameran, masyarakat dapat mengakses informasi mengenai LKPJ Gubernur Jawa Barat akhir Tahun anggaran 2018 ini pada situs resmi Pemprov Jabar yakni www.bappeda.jabarprov.go.id.
Editor: redaktur