Sempat Tertinggal 3 Gol, Denmark Imbangi Swiss 3-3

sempat-tertinggal-3-gol-denmark-imbangi-swiss-3-3 Piala Eropa 2020. (net)
DIDADAMEDIA - Pemain Denmark Henrik Dalsgaard mencetak gol penyeimbang pada menit ke-93 untuk menyelesaikan kebangkitan luar biasa setelah timnya tertinggal tiga gol dari Swiss, di Besel, Selasa waktu setempat. Laga kualifikasi Euro 2020 itu pun berakhir imbang 3-3. 

Swiss nyaris saja berada di ambang kemenangan untuk dua penampilannya di awal kualifikasi Euro 2020. Tetapi Dalsgaard menaklukkan kiper Swiss Yann Sommer dan memberi Denmark poin yang menakjubkan.

Tim tuan rumah memecah kebuntuan pada menit ke-19 ketika Remo Freuler menundukkan kiper Denmark Kasper Schmeichel dengan penyelesaian yang cantik untuk mencetak gol internasional pertamanya.

Selanjutnya kapten Swiss Granit Xhaka membuat tembakan dari jarak 20 meter pada menit ke-66 dan Breel Embolo membuat skor menjadi 3-0 lewat tembakan jarak dekat.

Namun Denmark bangkit dari defisit golnya di saat-saat terakhir pertandingan dengan gol-gol dari Mathias Jorgensen, pemain pengganti Christian Gytkjaer dan Dalsgaard dalam waktu kurang dari 10 menit.

Dalam pertandingan lain di Grup D, Irlandia tampil dominan untuk mengalahkan Georgia 1-0 setelah Conor Hourihane menundukkan kiper Giorgi Loria dengan tendangan bebas yang brilian di pertandingan kandang pertama Mick McCarthy sejak ia kembali di musim keduanya sebagai pelatih Irlandia.

Irlandia saat ini memimpin dengan enam poin dari dua pertandingan. Swiss, yang mengalahkan Georgia 2-0 di Tbilisi pada pertandingan pembuka sebelumnya, berada di urutan kedua dengan empat poin. Swiss akan mengunjungi Irlandia pada 5 September di pertandingan grup berikutnya, sementara Irlandia bertandang ke Denmark pada 7 Juni.


Editor: redaktur

Komentar