Asyiknya Menikmati Jalan-jalan Sore di Siam Square Thailand

asyiknya-menikmati-jalan-jalan-sore-di-siam-square-thailand Suasana sore di Siam Square Bangkok Thailand. (Septian Nugraha/PINDAINEWS)
DIDADAMEDIA, Bangkok - Mengunjungi Bangkok, kurang lengkap rasanya bila tidak menikmati suasana sore di ibu kota Thailand itu. Ada banyak spot yang bisa dikunjungi wisatawan saat sore menjelang di pusat Kota Bangkok. Salah satunya Siam Square. 

Kawasan tersebut memiliki persimpangan jembatan layang yang unik. Pemandangannya hampir mirip dengan Shibuya di Jepang. Jembatan tersebut menjadi akses para pelancong untuk mengunjungi beberapa pusat perbelanjaan dan gedung-gedung di sekitar kawasan tersebut. 

Kawasan Siam Square bisa disebut juga sentra belanja. Beberapa tempat seperti Siam Discovery, Siam Paragon, Icon Siam hingga MBK Center menjadi tempat favorit belanja. Terlebih Icon Siam, di tempat tersebut pelancong bisa membeli barang-barang mewah dari produk ternama. 


Jalan-jalan sore di Siam Square Thailand. (Septian Nugraha/DIDADAMEDIA).

Di kawasan Siam Square juga terdapat banyak outlet olahraga kenamaan Thailand seperti Aris Football Concept Store hingga Grand Sport (apparael resmi Muangtong United dan Timnas Thailand). Di sana, para pelancong yang hobi mengoleksi jersi bola, bisa berbelanja jersi klub bola lokal hingga jersi Timnas Thailand. 

Bahkan di kawasan tersebut juga berdiri merchandise store klub raksasa Thailand, Burriram United F.C. Disana dijual berbagai merchandise resmi klub berjuluk The Thunder Castles itu seperti jersi, kaos, topi, sweater, shampo.

Selain itu, para pelancong juga bisa mengunjungi bazaar malam yang menjajakan berbagai pernak-pernik untuk oleh-oleh, juga pakaian yang dijual dengan harga miring di Siam Soul dan Siam Desert Bazaar. Di Siam Desert Bazaar, para pelancong juga bisa menikmati berbagai kuliner khas Thailand. 

Kawasan Siam Square menyajikan berbagai destinasi lain yang menarik untuk dikunjungi, selain wisata belanja. Di sana juga ada Madame Tussauds, Sea Life Bangkok, dan Bangkok Art and Culture Centre. 


Editor: redaktur

Komentar