'100% Indonesia Nyoblos' Lantangkan Suara Pemilih Millenial

100-indonesia-nyoblos-lantangkan-suara-pemilih-millenial Jumpa pers acara We The Youth . (Tri Widiyantie/PINDAINEWS)
DIDADAMEDIA, Bandung - Sebuah gagasan datang dari Komunitas We The Youth. Gerakan itu menggelar event bertajuk "100% In Bandung: Explicit Vote" di Arcamanik, Jumat (22/3/2019) mulai pukul 15.00 WIB.  Tujuannya agar anak muda menyalurkan suaranya pada Pemilu nanti. 

Komitmen We The Youth mengajak para generasi muda menggunakan hak pilihnya tidak hanya berlangsung saat ini. Sebelumnya, kampanye 100% Indonesia Nyoblos telah berlangsung sejak Januari di Jakarta dan beberapa kota lainnya. 

"Konsep rangkaian acara seperti ini kami pilih, melihat bahwa anak muda sangat dinamis dan punya kreativitas yang tinggi. Oleh karena itu kami ingin mendorong mereka untuk berkolaborasi mengekspresikan diri lewat kesenangannya," kata Executive Director We The Youth, Widy. 

Tentunya, kata Widy, dinamika positif ini diperoleh melalui dukungan pemerintah. Menurut dia, inilah saatnya generasi muda lebih memyadari pentingnya memiliki sikap menentukan pilihan demi kesempatan yang lebih besar nantinya. 

Lewat acara musik tersebut beragam rangkaian acara digelar mulai dari bagaimana menjadi pemilih yang cerdas. Salah satunya 'Ngariung babarengan Kang Kimung'. Acara itu berbentuk diskusi dan sharing tentang Pemilu. Disamping itu acara akan dimeriahkan oleh sejumlah festival musik oleh Repton, Xtab, Taring, Down for life, Forgotten dan Burgerkill. 

"Acara ini pastinya sangat layak untuk diikuti. Karena gue pribadi tidak akan menggunakan hak pilih ketika gue udah nggak peduli lagi dengan generasi anak cucu nanti. Dan gue peduli banget, makanya gue bilang ini acara sangat layak untuk diikuti. Yang jelas bukan karena gue ngisi acara, tapi karena memang worth it," kata Putra Pra Ramadhan, drummer Burger Kill. 

Kampanye 100%IN berlangsung dari Januari hingga April di berbagai kota. Di antaranya, Palembang, Bandung, Solo dan Yogya serta kota lainnya. Selain itu juga 100% Indonesia Nyoblos didukung oleh  banyak public figure seperti Mahmud MD, Najwa Sihab, Citra Scholastika, Reza Rahadian, dan masih banyak lagi. 

"Kami juga berkolaborasi dengan beberapa komunitas antara lain, converse head Bandung, docmart, dan BMX. Campaign 100% IN terbuka bagi komunitas anak muda di seluruh Indonesia. Dan siapapun yang ingin bergabung kami sangat terbuka," papar Widy.

Editor: redaktur

Komentar