PINDANEWS, Bandung - Turnamen Liga e-Sports antar SMA terbesar di Indonesia siap kembali digelar, perhelatan bertajuk JD.ID High School League (HSL) 2019 akan mencari pemain terbaik.
Tahun lalu, tim dari SMAN 7 Bandung berhasil membawa lima unit PC desktop lengkap dengan gaming gear serta sejumlah uang tunai.
"Tahun ini kami siap kembali membawa gelar juara kedua kalinya di HSL 2019," ujar Kapten tim e-Sports SMA Negeri 7 Bandung, Agung di sekolahnya, Selasa (19/2/2019).
Namun, untuk merebut kembali gelar terbaik pada kompetisi musim pertama Liga Seri A, tim Esports SMAN 7 Bandung harus kembali bersaing dengan runner-up SMAN 23 Bandung dan peringkat ketiga SMA Marsudirini Bekasi.
"Tahun ini banyak yang jago-jago, ke kitanya juga makin semangat untuk terus latihan setelah pulang sekolah," ucapnya.
Tim yang akan bertarung di Liga e-Sports tahun ini yakni SMA Bhakti Anindya Tangerang, SMAN 2 Bandung, SMAN 8 Malang, SMKN 1 Cipanas, SMKN 4 Bandung, SMAN 1 Solo, SMA/SMK Yadika 2 Jakarta, SMK 1 BPK Penabur Bandung, SMAN 1 Bandar Lampung, SMAN 1 Makassar, SMAN 10 Bandung, SMAN 15 Surabaya, SMAN 6 Cimahi, SMAN 9 Surabaya, SMAN 1 Sidoharjo, SMK Letris Indonesia 2 Jakarta dan SMKN 8 Malang.
Editor: redaktur
SMAN 7 Bandung Siap Pertahankan Gelar Juara Liga e-Sports
