Tridinews.com - Bintang voli Indonesia Yolla Yuliana resmi bergabung dengan Jakarta Popsivo Polwan jelang final four Proliga 2025.
Final four Proliga 2025 akan imulai pada 17 April hingga 4 Mei mendatang. Babak final four Proliga 2025 terbagi ke dalam tiga pekan.
Pekan pertama final four Proliga 2025 berlangsung pada 17-20 April 2025 di GOR Jayabaya, Kediri. Pada pekan pertama ini, Popsivo Polwan akan melawan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia (18 April) dan meladeni Jakarta Electric PLN (20 April).
"Selamat datang di klub, Yolla Yuliana," tulis akun Instagram Popsivo Polwan.
Dengan kontrak di klub Jepang, Tokyo Sunbeams yang sudah rampung, Yolla Yuliana bisa kembali ke Indonesia. Atlet 30 tahun itu berlabuh di tim yang sudah juara Proliga tiga kali.
Dalam unggahan Instagram Popsivo, Yolla juga terlihat sudah bergabung sesi latihan bersama rekan-rekan setimnya. Kehadiran atlet asal Bandung itu menambah banyak opsi middle blocker tim besutan Gerardo Daglio.
Sebab selain Yolla, Popsivo sudah memiliki Shella Bernadetha Onan dan Chelsa Berliana. Komposisi ini sudah membuat Popsivo berstatus juara babak reguler.
Popsivo Polwan mengusung ambisi tinggi di final four Proliga 2025. Ini setelah performa impresif di babak reguler dengan 11 kemenangan dan hanya satu kali kalah.
Di satu sisi, selain bermain untuk Popsivo Polwan, Yolla juga tengah berjuang di draft kuota Asia dalam Liga Voli Korea. Namun persaingan middle blocker cukup berat karena ada Mary Joy Baron dan Madeleine Yrenea Madayag dari Filipina.
Sedangkan pemain Indonesia lain, Megawati Hangestri Pertiwi, belum menentukan langkah berikutnya musim depan karena sedang fokus menyelesaikan kompetisi Liga Voli Korea 2024/2025 bersama Red Sparks
Editor: redaktur