Tridinews.com - Tim nasional esport Indonesia nomor Mobile Legends: Bang-Bang (MLBB) putri berhasil medali emas dalam kejuaraan dunia IESF World Championship 2024 di SEF Arena, Riyadh, Arab Saudi, Rabu dini hari WIB tadi.
Timnas MLBB putri Indonesia, yang diperkuat oleh Venny "Fumi" Lim, Cindy "Cinny" Laurent Siswanto, Viorelle "Vival" Valencia Chen, Michelle "Chell" Denise Siswanto, dan Vivi "Vivian" Indrawaty, menang sempurna 2-0 atas Kamboja pada babak puncak.
"Keberhasilan ini merupakan hasil dari dedikasi, latihan intensif sejak Pelatnas, serta kerja sama tim yang solid," kata kapten timnas esport Indonesia nomor MLBB putri Vivi "Vivian" Indrawaty dalam keterangan tertulis di Jakarta pada Rabu.
"Kami bermain membawa Merah-Putih dan berhasil mengibarkan di puncak tertinggi dunia. Kami berharap, capaian ini dapat memberikan inspirasi bagi generasi muda untuk membawa prestasi bagi Indonesia."
Hasil tersebut juga memastikan Indonesia menjadi juara umum IESF 2024, setelah timnas MLBB putra meraih perunggu, dan timnas PUBG Mobile finis di peringkat kelima.
Ketua Badan Timnas Esports Indonesia Tjahjono Prasetyanto mengatakan gelar juara umum di IESF 2024 adalah hasil kerja keras seluruh atlet dan tim, termasuk juga Pengurus Besar Esports Seluruh Indonesia (PB ESI).
"Kita harapkan ini akan menginspirasi anak-anak muda untuk turut menyeriusi bakat agar dapat membuahkan prestasi yang mampu mengharumkan bangsa dan negara di kancah dunia," ujar Tjahjono.
"Dengan keberhasilan meraih juara umum di kejuaraan dunia esports kali ini, target PB ESI tercapai."
Prestasi Indonesia menjadi juara umum itu mengulang keberhasilan pada 14th IESF World Esports Championships 2022. Gelar negara terkuat di esport sempat lepas ketika pada 15th IESF World Esports Championships 2023 direbut oleh Filipina.
Editor: redaktur