Tridinews.com - Performa Marc Marquez di atas motor Ducati Desmosedici GP23 pada MotoGP Qatar 2024 membuat Gigi Dall'Igna kaget dan memberi apresiasi pada sang mantan juara dunia itu.
Marquez finis keempat pada saat full race dan sebelumnya ada di peringkat kelima ketika sprint race.
Meski baru bergabung dari Honda yang sudah 11 tahun diperkuatnya, Marquez tampak bisa beradaptasi dan menampilkan performa menjanjikan.
"Marc menunjukkan semua talenta dan kelasnya melalui kemampuan beradaptasi, dia menjadi pembalap menakutkan dengan motor yang benar-benar baru baginya, motor kami di tahun 2023 yang finis pertama," kata Dall'Igna.
"Pengalaman dan keinginan seorang juara yang ingin sekali lagi menunjukkan kemampuan dan akan menjadi perbedaan dalam petualangan barunya," sambung bos Ducati itu.
Marquez berada di belakang Francesco Bagnaia, Brad Binder, dan Jorge Martin atau pembalap Ducati yang finis ketiga.
Di antara penunggang Desmosedici GP23, Marquez merupakan yang terdepan. Sementara Bagnaia dan Martin menggunakan motor Desmosedici GP24.
Sementara pembalap lain yang menggeber Desmosedici GP 23 lainnya finis di luar zona enam besar. Alex Marquez menempati peringkat ketujuh, disusul Fabio Di Giannantonio yang membuntuti di posisi kedelapan. Sementara Marco Bezzecchi ada di peringkat ke-14.
Marquez sempat berpeluang menempati peringkat ketiga ketika bisa bersaing dengan Martin, namun pada dua lap terakhir pemilik enam gelar juara dunia MotoGP itu tak melaju dengan kencang karena kondisi motor.
Marquez pun memandang peringkat keempat di MotoGP Qatar adalah hasil positif mengingat Sirkuit Losail bukan trek favoritnya.
Editor: redaktur