DIDADAMEDIA, Bandung - Rumor seputar kedatangan Fabiano Beltrame ke Persib Bandung menjadi bias karena klub lamanya, Madura United ternyata masih menunjukkan tanda-tanda berminat mempertahankan bek asal Brasil itu.
Manajemen Madura United bahkan, menyatakan sedang berusaha keras membantu Fabiano mendapatkan status warga negara Indonesia (WNI). Hingga sekarang proses naturalisasi yang dilakukan bek berusia 36 tahun tersebut masih berjalan.
Hal itu tentu memunculkan opini bahwa Laskar Sape Kerap masih menaruh harapan bisa memanfaatkan jasa Fabiano di Liga 1 musim 2019. Meski sebelumnya pihak klub dikabarkan memberikan keleluasaan kepada Fabiano untuk menentukan masa depannya.
"Insya Allah tidak lama lagi kami akan punya pemain lokal namanya Fabiano Beltrame," kata Manajer Madura United, Haruna Soemitro seperti dikutip dari laman Liga Indonesia, Sabtu (2/2/2019).
Sebelumnya muncul rumor bahwa Fabiano masuk target perekrutan Persib. Hal itu tak lepas dari keputusan Madura United mendatangkan bek asal Brasil yang musim lalu membela Persija Jakarta, Jaimerson da Silva.
Kemudian Aleksandar Rakic dari PS TIRA dan merekut kembali Dane Milovanovic (Australia/Asia) serta mempertahankan Zah Rahan Krangar. Sehingga slot untuk pemain asing semuanya sudah terisi.
Sementara itu Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Kuswara S Taryono, hanya mengatakan agar bobotoh sabar perihal pemain baru yang akan didatangkan Persib.
"Sabar dulu, nanti akan kita informasikan. Pokoknya kalau ada kaba saya akan kabari," jelas Kuswara.
Editor: redaktur
Madura United 'Gagalkan' Niat Persib Datangkan Fabiano?
