DIDADAMEDIA - Menurut laporan Daily Mail, MU kembali diminati oleh investor yang berasal dari Qatar.
Persaingan sepertinya akan terjadi antar perusahaan INEOS milik Jim Ratcliffe yang sudah memasuki proses penawaran untuk membeli The Red Devils setelah keluarga Glazer mengatakn akan hengkang dari kursi kepemilikan MU.
Diketahui bahwa penggemar Manchester United telah mendesak penggantian kepemilikan karena tim itu terakhir memenangkan trofi pada 2017, disusul hutang sebesar 515 juta poundsterling (sekitar 9 triliun) pada bulan September.
Saat ini, tim Setan Merah sedang merangkak bangkit menuju puncak klasemen semenjak ditinggalkan Ronaldo pada November tahun lalu.
MU mengumpulkan 42 poin setelah bermain 21 pertandingan, terpaut delapan poin dari pemuncak klasemen Arsenal.