Sengitnya Pertempuran di Donetsk Ukraina

sengitnya-pertempuran-di-donetsk-ukraina Pasukan Rusia mengendalikan wilayah sekitar Donetsk. (net)

DIDADAMEDIA - Militer Ukraina mengaku telah berhasil menghambat serang pasuka paramiliter Wagner di dekat Blahodatne. Namun, tentara Wagner mengatakan telah memegang kendali desa tersebut.

Pasukan Ukraina memukul mundur serangan di dekat desa Blahodatne dan 13 pemukiman lainnya di Donetsk.

Namun, Grup Wagner menegaskan bahwa unitnya telah merebut desa tersebut dan dibawah kendali mereka.

Dalam beberapa hari terakhir setelah persetujuan bantuan AS ke Ukraina, Rusia meningkatkan agresi militer mereka ke wilayah timur Ukriana, khusunya di kota Bakhmut dan Vuhledar. Pihak Rusia menggempur wilayah tersebut karena mereka menyatakan wilayah timur Ukraina sudah menjadi bagian wilayah Rusia.

Pasukan Ukraina sangat terdesak dalam pertempuran yang terfokus di wilayah timur, pasukan membutuhkan pasokan senjata alat tempur secepat mungkin untuk menahan serangan Rusia.

Zelenskyy mengatakan bahwa Rusia ingin terus melanjutkan pertempuran agar stok pasokan senjata milik Ukraina habis. Oleh karena itu, ia meminta sekutu Barat untuk segera memasok tank tempur dan snejata lainnya ke wilayah perang.

Kemudian, imbas dari serangan-serangan Rusia telah merusak fasilitas sipil termasuk sekolah, rumah sakit, bank, dan bangunan tempat tinggal.

Dibandingkan dengan wilayah Timur yang bergejolak serangan demi serangan, di wilayah selatan Ukraina tampak lebih tenang.

Editor: Budi Mulia Setiawan

Komentar