DIDADAMEDIA -- Pada pentas Liga 1 Indonesia 2021-2022, klub kebanggaan Jabar, khususnya, Kota Bandung, harus puas menjadi runner-up.
Pada periode 2022-2023, The Blue Princess memancang target tinggi, yaitu kampiun. Karenanya, agar misi menjadi jawara Liga 1 Indonesia 2022-2023 tercapai, Persib sedikit melakukan perombakan tim. Beberapa nama baru dihadirkan Maung Bandung. Antara lain, Ciro Alves.
Seiring perkembangannya, setelah melalui berbagai proses, akhirnya, Pangeran Biru memiliki amunisi baru. Sosoknya itu yakni pilar Tim Nasional Filipina, yang kini tampil pada babak Kualifikasi The Asian Footbaal Confederation (AFC) Cup alias Piala Asia 2023, yakni Daisuke Sato.
Melalui akun Insagrram ofisial Persib, juara Liga Indonesia 2014 ini mengumumkan perekrutan Daisuke Sato. Kehadiran Daisuke Sato menggenapkan kuota armada impor Persib.Kini, armada besutan Robert Rene Alberts tersebut diperkuat empat pemain impor. Selain Daisuke Sato dan Ciro Alves, Persib pun memiliki David da Silva dan Nick Kuipers.
"It's official now!, Wilujeng sumping Daisuke Sato," tulis Persib, dalam akun Instagram resminya.