Membela Persib, Fantasi Zalnando Kecil yang Jadi Kenyataan

membela-persib-fantasi-zalnando-kecil-yang-jadi-kenyataan Zalnando. (Istimewa/VIKINGPERSIB.CO.ID)
DIDADAMEDIA, Bandung - Bermain untuk Persib Bandung adalah fantasi dan impian yang menjadi kenyataan bagi Zalnando.

Pemain berusia 22 tahun itu memang matang dan berkembang di Sriwijaya FC. Namun, Zalnando besar di lingkungan yang secara emosional fanatik kepada Persib. Zalnando lahir di Kota Cimahi, Jawa Barat dan mengaku tidak bisa menyembunyikan kecintaannya kepada Persib.

Persib adalah klub idolanya sejak kecil dan tidak pernah melewatkan pertandingan Persib. Tepatnya saat menginjak usia 12 tahun pada 2008. Saat itu Persib dilatih oleh Jaya Hartono, dan Zalnando cukup sering menyaksikan secara langsung pertandingan Persib ke stadion.

Salah satu pemain yang diingat dan diidolakannya adalah gelandang cerdas asal Thailand, Suchao Nutnum yang sempat menyihir bobotoh pada musim 2009/2010 silam. Sayang ketika itu, Suchao hanya berstatus pemain pinjaman yang harus dikembalikan Persib ke klubnya, Buriram United pada petengahan musim.

"Ya kecil juga jadi bobotoh. Kan Cimahi juga basis bobotohnya besar. Jadi saya juga sering nonton waktu masih era Jaya Hartono. Zamannya masih Suchao Nutnum, saya nonton terus," kisahnya.

Ada satu hal menarik yang dirasakan Zalnando saat ini, ketika akhirnya dia bergabung bersama Persib, Maung Bandung dilatih oleh Miljan Radovic, salah satu pemain idolanya dulu. Seperti diketahui, saat masih aktif bermain, Radovic pernah juga bermain untuk Persib.

"Tidak menyangka karena sekarang saya bisa bermain di Persib dan dilatih Radovic. Saya bermain dengan pemain yang dilihat dulu sekarang jadi pelatih, bangga juga," tuturnya.

Editor: redaktur

Komentar