DIDADAMEDIA, Bandung - Fenomena Supermoon akan terjadi esok hari, Senin (21/1/2019) malam. Supermoon adalah keadaan bulan purnama yang tampak lebih besar karena posisinya berada di jarak terdekat dengan bumi.
Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) pun mengimbau masyarakat dan nelayan mewaspadai adanya potensi meningkatnya pasang air laut di beberapa daerah di Indonesia.
Kepala Stasiun BMKG Kota Bandung, Tony Agus Wijaya menuturkan, fenomena Supermoon sebenarnya adalah kejadian rutin. Namun peristiwa pasang naik air di pesisir pantai perlu diperhatikan.
Meski perubahan tinggi pasang air tidak begitu signifikan, dia meminta masyarakat dan nelayan siaga jika terjadi rob ke permukiman warga. Pesisir pantai selatan, kata dia, akan mengalami pasang lebih tinggi dibanding pesisir utara Jabar.
"Jadi sifatnya lebih pencegahan, jangan sampai air pasang berdampak kepada pemukiman atau aktivitas nelayan di sekitar pantai," ujar Tony saat dikonfirmasi melalui telepon, Minggu (20/1/2019).
Fenomena Supermoon terjadi pada tanggal 21 Januari esok, namun peristiwa pasang surut air laut terjadi sejak beberapa hari sebelum dan sesudah purnama. Maka, wisatawan yang berada di pantai diminta patuh mengikuti instruksi pengelola.
"Terutama untuk wisatawan, jadi sebaiknya mematuhi petunjuk dari pengelola pantai setempat. Sebenarnya tidak terlalu signifikan antara pasang laut saat naik dan surut hanya sekitar 1 meter," pungkasnya.