Solskjaer Bangkitkan Hasrat Pogba di Lapangan Hijau

solskjaer-bangkitkan-hasrat-pogba-di-lapangan-hijau Ole Gunnar Solskajaer dan Paul Pogba. (Net)
DIDADAMEDIA, Bandung - Di bawah kendali Jose Mourinho, Paul Pogba lebih sering disorot karena sikap dan hubungannya yang kurang akur dengan pelatih asal Portugal itu.

Performa pemain berbanderol lebih dari Rp1 triliun saat didatangkan Manchester United dari Juventus tersebut cenderung fluktuatif. Bukan rahasia lagi, jika masalahnya terletak pada faktor non-teknis.

Pogba dinilai kehilangan hasrat selama Setan Merah disetir Mourinho. Meski bersinar di timnas Prancis, nyatanya Pogba kesulitan mempertahankan permainannya tetap berada di level terbaik ketika kembali ke Manchester.

Tapi kondisi itu seolah sirna seiring dengan keputusan MU memecat Mourinho. Beruntung bagi Pogba karena Ole Gunnar Solskjaer yang ditunjuk jadi suksesor The Special One membuatnya kembali jadi pemain spesial.

Solskjaer membuktikan telah mencatat sukses besar di awal tugasnya, melebihi kesuksesan awal pelatih-pelatih sebelumnya dalam sejarah klub itu, dengan memenangi enam pertandingan pertamanya di berbagai kompetisi.

Pelatih berusia 45 tahun itu meninggalkan pendekatan defensif yang sering diterapkan Mourinho dan mencoba mengembalikan sepak bola mengalir bebas yang sempat membawa kesuksesan Manchester United saat ditanganai Alex Ferguson.

"Kami bisa lebih banyak menguasai bola. Kami jadi lebih tahu dimana harus menyerang dan kemana bergerak," kata Pogba kepada Sky Sports.

"Kami pola permainan yang lebih banyak dan lebih terstruktur. Itu yang memudahkan setiap pemain," katanya.

Pogba, yang sebelumnya oleh Mourinho sering diminta untuk mengisi peran posisi gelandang bertahan yang kurang familiar baginya, kini di bawah Solskjaer ia mendapat kesempatan lebih besar untuk menyerang.

Ia pun menjawabnyanya dengan empat gol serta empat assist pada lima pertandingan terakhir Manchester United.

Editor: redaktur

Komentar