This Is Me Hadirkan 'Pantai' di Tengah Kota Bandung

this-is-me-hadirkan-pantai-di-tengah-kota-bandung Objek wisata This Is Me menawarkan konsep wisata selfie dengan latar pinggiran pantai. (Nida/PindaiNews)
DIDADAMEDIA, Bandung - Bagi Anda, khususnya warga Bandung, sekarang tak perlu jauh-jauh pergi ke pantai untuk memuaskan hobi selfie atau berswata dengan latar panorama pinggiran pantai.

Sebab objek wisata This Is Me yang berlokasi di Jalan Cihampelas menawarkan konsep wisata selfie dengan latar pinggiran pantai, lengkap dengan beragam materialnya seperti pasir putih.

Berwisata di This Is Me yang interiornya didominasi warna merah muda dan pastel menjadikan pengunjung seperti berada di negeri dongeng.

Owner This Is Me, Hendry Husada mengatakan, pasir putih di sana didesain lengkap dengan payung ala pantai, kursi pantai, beenbag, dan lain sebagainya.

Panasnya suhu udara pantai pun seolah sama, karenanya pengelola menempatkan objek wisata ini di atas bangunan.

"Setiap ruangan This Is Me didesain instagramable, pengunjung bisa bebas mengeksplor bangunan yang berdiri diatas lahan tiga ribu meter persegi ini," ujarnya di lokasi, Kamis (17/1/2019).

Beberapa spot foto yang bisa di kunjungi seperti make up room, lapangan basket, unicorn, pink hotel, bioskop, candy room. "Pengunjung bisa berfoto menggunakan keranjang swalayan di tengah-tengah lorong market. Selain itu ada juga, spot foto make up room," ucapnya.

Disediakan juga kaca rias yang sudah dipasangi lampu, sehingga pengunjung bisa bergaya bak aktris yang sedang dimake-up.

Henry mengungkapkan, tempat wisata selfie adalah keinginannya menjadikan Bandung sebagai icon wisata selfie yang bisa mendunia.

"Menjadikan Bandung sebagai ikon wisata selfie yang bisa mendunia. Melihat tren masyarakat yang suka foto, akhirnya kami buat untuk menampilkan satu kesenangan baru," terangnya.

Destinasi wisata This Is Me beroperasi sejak November 2018 lalu dan buka setiap hari mulai pukul 10.00-22.00 WIB, pengunjung dikenakan biaya Rp35.000 dan bebas mengeksplorasi setiap sudut bangunan.

Editor: redaktur

Komentar