DIDADAMEDIA, Bandung - Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Bandung selaku pengelola Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) tetap berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait meski kelanjutan kompetisi Liga 1 musim 2020 ditunda.
Kepala Dispora Kota Bandung Eddy Marwoto menyatakan, pihaknya tetap menyiapkan segalanya, baik teknis maupun non-teknis dengan manajemen Persib Bandung maupun Polda Jawa Barat dan Polrestabes Bandung.
"Kami memiliki keinginan mewujudkan harapan masyarakat untuk menjadikan GBLA sebagai home base Persib, sudah kita lakukan persiapan itu di bulan Desember 2019. Karena waktu itu kita akan menyambut Liga 1 di bulan Maret 2020 ini," ungkap Eddy di Balai Kota Bandung, Selasa (29/9/2020).
Lebih jauh Eddy mengatakan saat ini pihaknya sudah melakukan berbagai perbaikan serta pertemuan dengan jajaran Polda Jabar, termasuk Polrestabes Bandung serta manajemen Persib.
"Yang jelas, GBLA itu akan kita upayakan sebagai home base Persib, karena kita ketahui, sayang GBLA sudah mengeluarkan anggaran cukup besar. Akan tetapi tim kebanggaan Persib Bandung masih menggunakan Stadion Si Jalak Harupat. Apalagi saat ini sudah melakukan berbagai perbaikan," tuturnya.
Eddy memastikan Stadion GBLA sudah lolos verifikasi dan dinyatakan layak digunakan untuk home base tim berjuluk Maung Bandung. "Alhamdulillah GBLA dinyatakan layak dan sudah resmi diajukan ke PT LIB sebagai home base Persib untuk pertandingan kandang," katanya.
Seperti diberitakan sebelumnya kelanjutan Liga 1 musim 2020 kini kembali tak jelas setelah PSSI memutuskan menundanya karena tak mendapat izin dari Polri. PSSI dan PT LIB menargetkan Liga 1 dan Liga 2 digelar pada November 2020 mendatang.