DIDADAMEDIA - Tim Persib Bandung kembali menjalani latihan rutin setelah diliburkan satu hari usai coba melawan Tira Persikabo, di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu (5/9/2020).
Pada sesi latihan Senin (7/9/2020) pagi di Stadion GBLA, tidak diikuti tiga pemain yakni Kim Jeffrey Kurniawan, Fabiano Beltrame dan Teja Paku Alam.
Mereka tak ikut berlatih sejak sesi pertama program latihan hari ini, namun mendapat pendampingan dari fisioterapi Benidektus Adi Prianto.
Kim sudah sejak tiga hari lalu tidak ambil bagian dalam latihan. Pada laga persahabatan,kontra Tira Persikabo kemarin, Kim juga tak tampil. Dia mengeluhkan kurang nyaman di sekitar rusuknya.
Sedangkan Fabiano sempat tampil pada laga pertama persahabatan, namun tak lama diganti. Begitu juga dengan Teja yang tidak tampil penuh diganti oleh Dhika Bayangkara.
Sebelumnya, Robert Alberts melakukan evaluasi sebelum menggelar sesi latihan rutin. Evaluasi tersebut membahas soal pertandingan persahabatan kontra Persikabo yang dilaksanakan, Sabtu 5 September 2020 lalu.
Banyak hal yang menjadi perhatian pelatih asal Belanda tersebut. Termasuk mengenai agresivitas tim dalam mencari bola serta transisi saat bertahan dan menyerang.
Setelah menyampaikan pengarahan, tim pelatih langsung memberikan materi latihan di lapangan. Dikatakan Robert sesi latihan pagi ini berfokus kepada taktik dan kecepatan.
“Setelah pertandingan kemarin, hari ini kami lebih ingin tactical dan melatih kembali kecepatan. Besok akan lebih intensif,” ujarnya melansir dari laman resmi Persib.