Tony Sucipto Manfaatkan Libur Panjang Bersama Keluarga

tony-sucipto-manfaatkan-libur-panjang-bersama-keluarga Tony Sucipto. (Bola.com)
DIDADAMEDIA, Bandung - Bek sayap Persib Bandung Tony Sucipto memilih menghabiskan masa liburnya di rumah. Setelah mengarungi kompetisi dengan jadwal yang cukup padat, mantan pemain Sriwijaya FC itu mengaku ingin menghabiskan waktunya di masa liburan ini dengan berkumpul bersama keluarganya.

Selama musim 2018, terlebih di pertengahan putaran kedua Tony bisa dibilang jarang memiliki waktu berkumpul bersama keluarga. Hal yang juga dirasakan oleh para penggawa Maung Bandung lainnya. 

Sebab Persib harus menjalani sanksi larangan menggelar pertandingan kandang di Pulau Jawa dengan tanpa penonton hingga akhir musim. Sanksi tersebut membuat Persib harus terus bepergian ke luar daerah untuk melakoni pertandingan di kompetisi.   

"Liburan kali ini lebih di rumah saja, berkumpul dengan keluarga. Karena lama kan gak ketemu, karena kita tahu setengah kompetisi itu kita menjalani pertandingan dengan jadwal seperti itu," kata Tony. 

Berbeda dari biasanya, kali ini Tony memilih menghabiskan masa liburnya di Bandung. Biasanya saat mendapat jatah libur panjang,  Mantan penggawa Timnas Indonesia itu selalu menyempatkan pulang ke kampung halamannya di Surabaya untuk mengunjungi kedua orang tuanya 

Namun kali ini berbeda, Tony memilih berlibur di Bandung lantaran orang tuanya yang kali ini datang engunjunginya ke Bandung. "Liburan di Bandung saja. Tidak ke surabaya karena orang tua ke sini. Ya lebih di rumah saja, karena orang tua juga tipenya tidak terlalu suka jalan-jalan. Jadi lebih seneng untuk masakin anaknya di rumah," imbuhnya. 
Editor: redaktur

Komentar