DIDADAMEDIA, Bandung - Manajer Manchester United, Jose Mourinho menilai Liverpool beruntung bisa meraih kemenangan 3-1 atas Setan Merah dalam lanjutan Liga Primer Inggris di Stadion Anfield, Minggu (16/12/2018) malam.
Setelah duel dua merah yang terkenal selalu panas ini berakhir imbang di babak pertama, Liverpool bangkit di babak kedua setelah melesakan dua gol penentu kemenangan lewat pemain pengganti Xherdan Shaqiri pada menit 73 dan 80.
Mourinho mencium bau keberuntungan dalam dua gol yang dicetak Shaqiri yang baru masuk menggantikan Naby Keita pada menit 70. Kedua gol pemain asal Swiss tersebut memang terbantu defleksi pemain MU hingga membuat kiper David de Gea terkecoh.
"David bilang di ruang ganti kalau dua tendangan itu sebetulnya mudah baginya, tapi karena terjadi defleksi ia jadi tidak punya kesempatan," kata Mourinho dilansir laman resmi Manchester United.
Manajer asal Portugal itu bahkan membandingkan gol satu-satunya MU yang dicetak Jesse Lingard di menit 33 lebih berkelas ketimbang dua gol yang dicetak Shaqiri. Sebelumnya Liverpool di laga ini unggul lebih dulu lewat Sadio Mane di menit 24.
"Jika Anda ingin berbicara soal keberuntungan, mari bicara tendangan gol kedua dan ketiga mereka. Gol kami adalah buah dari pergerakan yang baik," kata Mourinho.
Bagi Liverpool kemenangan ini membuat mereka kembali ke puncak klasemen setelah sehari sebelumnya dilengserkan oleh Manchester City. Liverpool mengoleksi 45 poin dari 17 laga, unggul hanya 1 poin dari The Citizens.
Sementara Setan Merah tertahan di posisi enam klasemen dengan koleksi 26 poin dari 17 laga. Pencapaian ini merupakan yang terburuk diraih MU hingga hampir setengah musim kompetisi selama dipimpin Jose Mourinho.
Editor: redaktur