Mal di Bandung Kembali Dibuka, Sejumlah PNS 'Terciduk' Jalan-jalan

mal-di-bandung-kembali-dibuka-sejumlah-pns-terciduk-jalan-jalan Ilustrasi, simulasi penerapan protokol kesehatan di salah satu mal di Kota Bandung. (Humas Pemkot Bandung)

DIDADAMEDIA, Bandung - Mal atau pusat perbelanjaan di Kota Bandung mulai beroperasi lagi sejak hari ini, Senin (15/6/2020), dengan menerapkan protokol kesehatan yang sebelumnya telah disimulasikan selama sepekan.

Meski belum cukup ramai, namun, sejumlah warga memanfaatkan momentum ini untuk melepas 'rindu' jalan-jalan di mal yang sebelumnya tidak bisa dilakukan selama sekitar 2 bulan lebih karena ditutup akibat pandemi COVID-19.

“Bagus karena sudah lama tidak buka, dan ada kebutuhan masyarakat juga yang harus dipenuhi, apalagi kalo mall salah satu yang memenuhi. Ia ke sini karena ada kebutuhan yang ingin dibeli,” ungkap Resti yang berkunjung ke mal Bandung Indah Plaza (BIP) mengutip pemberitaan dari Suara.com, Senin (15/6/2020).

Masih mengutip pemberitaan laman Suara.com, tak hanya warga biasa yang berkunjung pada hari pertama dibukanya kembali mal, sejumlah pengunjung dengan mengenakan pakaian pegawai negeri sipil (PNS), juga nampak 'terciduk' jalan-jalan di mal BIP saat jam kerja.

Seperti diberitakan sebelumnya, meski Kota Bandung masih berada di zona kuning untuk level kewaspadaan COVID-19 dan melanjutkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) secara proporsional hingga 26 Juni 2020, namun Pemkot Bandung tetap menambah sektor yang dilonggarkan, salah satunya adalah mal mulai Senin (15/6/2020).

Langkah tersebut diambil berdasarkan hasil paninjauan kesiapan penerapan protokol kesehatan di pusat perbelanjaan. Dan sebagai langkah agar roda ekonomi di Kota Bandung bisa terus berjalan.

“Berdasarkan hasil peninjauan simulasi dalam menerapkan protokol kesehatan, 23 Mal sudah siap operasionalnya,” ungkap Elly Kepala Dinas Perdagangan dan Perindutrian (Disdagin) Kota Bandung, Elly Wasliah dikutip dari Suara.com, Senin (15/6/2020).

Editor: redaktur

Komentar