DIDADAMEDIA - Persib Bandung tampil dengan formasi berbeda menghadapi PSCS Cilacap pada babak 64 besar Piala Indonesia 2018 di Stadion Wijayakusuma, Rabu (5/12/2018).
Dalam pertandingan tersebut, Maung Bandung menurunkan tiga penyerang sekaligus: Agung Mulyadi, Patrich Wanggai, dan Airlangga Sutjipto, dalam formasi 4-3-3. Komposisi tak biasa bagi Persib yang musim ini lebih sering menggunakan formasi dasar 4-4-2.
Dengan tiga penyerang, Persib tampaknya ingin menambah daya dobrak. Mengingat trio penyerang itu juga diapit tiga gelandang energik: Febri Hariyadi, Eka Ramdani, dan Hariono.
Sementara di lini belakang, Puja Abdilah, M Sabilah, Henhen Herdiana, dan Indra Mustafa akan menggalang pertahanan mengawal I Made Wirawan yang diplot sebagai penjaga gawang utama.
Ini Susunan Pemain PSCS vs Persib:
PSCS Cilacap:
Ahmad Ariya (PG), Wisnu Hadi, Erdin Pratama, Jemmy Suparno, Lukas Guruh, M Zulhairi, Ricki Arinsyah, Arbeta Rokyawan, Daniel Junfernandi, M Sohiron, Saeful Bahri
Cadangan: M Ihsan Ramadhani, Fajar Zainul, Ilham Zushail, Habib Arif Fadilla, M Syawal, Imam Witoyo, M Ievan
Persib Bandung:
I Made Wirawan (PG), Henhen Herdiana, Indra Mustafa, Moh Al Amin Syukur Fisabillah, Eka Ramdani, Febri Hariyadi, Hariono (c), Puja Abdilah, Agung Mulyadi, Airlangga, Patrich Wanggai
Cadangan: M Aqil Savik, Mario Jerdel, Olham Qolba, M Wildan Ramdani, Muchlis Hadi Ning