Ada dua pertandingan yang berlangsung Minggu (02/12/2018) ini. Pertandingan pertama Arema berhasil memperbaiki rekor tandang di putaran kedua Liga 1. Mereka berhasil memetik tiga poin saat menang 1-0 di kandang PS Tira, Stadion Sultan Agung, Bantul, Minggu (2/11/2018).
Sedangkan Persija, mereka berhasil menjaga kans juara Liga 1 setelah menaklukkan Bali United dengan skor 2-1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Minggu (2/12/2018).
Pada laga yang beberapa kali dihentikan karena aksi suporter, Persija membawa pulang tiga poin berkat gol Sandi Sute ('7) dan Marko Simic ('84). Sementara Bali United memperkecil kedudukan lewat Stefano Lilipaly ('90+5).
Kemenangan ini mengangkat anak asuh Stefano Cugurra 'Teco' ke puncak klasemen sementara. Mereka memiliki 59 poin dari 33 pertandingan.
Persija memimpin dua nilai atas PSM Makassar yang baru bertanding melawan Bhayangkara FC, Senin (3/12/2018). Persaingan kedua tim memperebutkan gelar Liga 1 dipastikan berlanjut ke pekan terakhir kompetisi, terlepas hasil pertandingan besok. Sementara Bali United tetap di peringkat 10 dengan koleksi nilai 45.
Pendukung tuan rumah menyalakan dan melempar flare dari tribune pada pertandingan ini. Aksi mereka memaksa wasit menghentikan pertandingan beberapa kali. Suporter protes karena penurunan kinerja tim.
Bali United hampir jadi juara Liga 1 2017 sebelum harus puas menempati peringkat dua. Namun tahun ini mereka terdampar di peringkat papan tengah.
Kekalahan dari Persija merupakan hasil negatif keempat yang diderita Bali United secara beruntun. Mereka juga hanya menang sekali di tujuh pertandingan terakhir. Buruknya performa itu berbuah pengunduran diri Widodo C Putro dari kursi pelatih.
Seringnya penghentian laga menciptakan kebingungan terhadap lama injury time. Wasit Djumadi Effendi akhirnya menghentikan duel Bali United vs Persija Jakarta pada menit ke-104.
Berikut hasil pertandingan Liga 1 2018 pekan ke-33, Minggu (2/12/2018):
PS TIRA 0-1 Arema FC
Bali United 1-2 Persija Jakarta
Ini Klasemen Liga 1 2018 Hingga Minggu (2/12/2018):
Editor: redaktur