DIDADAMEDIA, Bandung - Hari Bebas Ongkos Kirim yang dicanangkan oleh perusahaan jasa ekspedisi JNE telah mampu mencatat pertumbuhan pengiriman paket perusahaan.
Sejak digelar pada 2016 dalam rangka merayakan hari jadinya JNE setiap tanggal 26 November, hari bebas ongkir diklaim selalu mendapatkan sambutan positif dari para pelaku bisnis yang selalu menggunakan jasa logistik dalam pengiriman paket.
Menurut Presiden Direktur JNE, M Feriadi, setiap tahunnya, jumlah pengiriman paket oleh JNE meningkat hingga ratusan persen dalam pelaksanaan hari bebas ongkir. Hari bebas ongkir, menurutnya dilaksanakan selama dua hari berturut – turut dan terbukti mampu menunjukkan pertumbuhan signifikan bagi pengiriman paket di persero.
"Meningkat tajam dibanding dengan hari–hari normal biasanya. Tahun ini, JNE kembali menggelar Hari Bebas Ongkos Kirim sebagai wujud apresiasi kepada para pelanggan, yang dimulai pada 25 – 26 November 2018," kata Feriadi dalam keterangan resminya.
Ketika pertama kali digelar pada 2016, kata dia, jumlah pengiriman JNE dalam hari bebas ongkir ini meningkat sebanyak 108 persen atau dua kali lipat lebih banyak dari hari – hari normal. Tahun 2017, peningkatannya semakin besar hingga mencapai tiga kali lipat dibanding hari biasa yaitu lebih dari 200 persen. JNE berharap peningkatan jumlah pengiriman tersebut dapat lebih banyak lagi tahun ini.
Editor: redaktur