DIDADAMEDIA, Bandung - Kiper Persib Bandung Muhammad Natshir Fadhil Mahbubi atau akrab disapa Deden Natshir mengaku sudah siap kembali tampil. Sebelumnya, kiper asli binaan Persib itu absen dalam dua pertandingan terakhir Maung Bandung di Liga 1 2018.
Menghadapi Bhayangkara FC dan PSMS Medan, Pelatih Persi Mario Gomez, lebih memercayakan I Made Wirawan untuk mengawal gawang Persib. Saat menghadapi Bhayangkara, Deden bahkan tak masuk dalam Daftar Susunan Pemain (DSP). Posisi penjaga gawang kedua dipercayakan kepada penjaga gawang muda, Aqil Savik.
Deden mengaku abseb dalam dua laga terakhir karena mengalami cedera dibagian pinggang. Cedera tersebut dia dapatkan saat tampil menghadapi Bali United.
"Yang pertama sedikit ada masalah di pinggang pas lawan Bali United, kemarin udah sedikit lumayan," katanya di Stadion Si Jalak Harupat (SJH), Rabu (14/11/2018).
Deden menambahkan, saat ini kondisinya sudah pulih dan siap mengawal gawang Persib kala bentrok dengan PSIS. Namun untuk keputusan siapa yang akan dipercaya mengawal gawang Persib di laga tersebut, dia percayakan kepada Gomez, selaku Pelatih Kepala.
"Kondisi sekarang sudah normal, sudah siap tampil dan sudah tidak ada masalah. Tapi untuk siapa yang akan diturunkan, semua dikembalikan lagi pada pelatih. Siapa yang dimainkan kita saling support," tukasnya.
Editor: redaktur