DIDADAMEDIA, Jakarta - Sebanyak 128 orang korban berita bohong atau hoaks lowongan pekerjaan di PT Kereta Api Indonesia (KAI), telantar di Stasiun Besar Gambir, Jakarta Pusat, Minggu (11/11/2018) malam.
Dari keterangan akun twitter @keretaapikita Senin (12/11/2018) dini hari, 128 orang tersebut dijanjikan akan menjadi pegawai KAI. Mereka menyerahkan sejumlah uang kepada oknum yang tidak bertanggung jawab.
"Minggu (11/11) di Stasiun Gambir, 128 orang tertipu akan kabar Hoax terkait rekrutmen KAI. Mereka dijanjikan akan menjadi pegawai KAI setelah menyerahkan sejumlah uang kepada seorang oknum yang tidak bertanggung jawab dan akan diberangkatkan ke Yogyakarta menggunakan tiket palsu," tulis akun tersebut.
Dalam cuitannya, KAI mengimbau agar masyarakat berhati-hati terhadap oknum yang menawarkan kemudahan menjadi pegawai KAI. "Lapor dan tanyakan jika ada yang mencurigakan kepada kami melalu Contact Center KAI di 021-121 atau email di [email protected]," tulis akun tersebut.
Akun tersebut menyebutkan, KAI tidak memungut biaya sepeserpun selama rekrut berlangsung. KAI juga tidak bekerjasama dengan biro perjalanan manapun selama rekrut berlangsung.
"Kami ingatkan sekali lagi, bahwa Info Rekrutmen KAI hanya diumumkan melalui website https://recruitment.kai.id dan melalui sosial media resmi KAI," tambahnya.
Editor: redaktur