DIDADAMEDIA, Bandung - Untuk mengantisipasi terjadinya bencana dan mempersiapkan kesiapsiagaan bencana, Brimob Polda Jabar, menggelar apel Pasukan serta Perlengkapan dan Kendaraan Satgasopsda Aman Nusa II Tahun 2019 dalam rangka Kesiapsiagaan Penanganan Kontijensi Bencana.
Apel dilakukan di halaman Mapolda Jabar dengan dipimpin langsung Dansat Brimob Polda Jabar Kombes Pol. Asep Saepudin. Untuk pengecekan personel dan sarana prasarana langsung di cek Kapolda Jabar Irjen Pol Rudi Sufahriadi, pada Senin (16/12/2019).
"Gelar pasukan ini dimaksud untuk mengecek kesiapan baik personel maupun peralatan serta perlengkapan," kata Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko.
Polda Jabar sudah menyusun rencana kontijensi dalam rangka penanganan kontijensi mulai dari bencana, kecelakaan, longsor, hingga banjir.
"Kita siapkan personel dalam mengantisipasi situasi kontijensi bencana alam," ucap dia.
Truno menyebut, pada pelaksanaannya para personel yang disiapkan sebagai tim siaga bencana ini, akan bergabung dengan tim siaga bencana di masing-masing Polres di wilayah hukum Polda Jabar yang kemudian diturunkan ke wilayah-wilyah yang terdampak bencana. Mereka akan turun bersama instansi lainnya dalam penanganan bencana alam.
Kesiapan tim siaga bencana ini juga sebagai salah satu tim pendukung dalam melancarkan Ops Lilin Lodaya 2019 nanti. Dalam gelar pasukan itu, disiapkan 625 personel penanganan bencana yang terdiri dari Karendalopsda, Kasatgasopsda, Satgas SAR, Satgas Ungsi dan lindung, Satgas Kedokteran dan Kesehatan, Satgas lidik sidik, serta Satgas Banops.
"Ini menjadi suatu bentuk kesiapan dan ketanggapan Polri dalam memberikan bantuan penyelamatan, pencarian dan evakuasi korban dalam menangani bencana pada tahap darurat dan pasca bencana, yang dilaksanakan dengan cepat dan tepat sasaran, serta efektif dan efisien," pungkasnya.
Polda Jabar Gelar Pasukan Antisipasi Terjadi Bencana
