DIDADAMEDIA - Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts, menegaskan mesk timnya kalah dari Bali United, tapi secara permainan tidak kalah.
Persib kalah tipis dari tuan rumah Bali United pada laga lanjutan Liga 1 2019 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Kamis (28/11/2019).
Sempat unggul di babak pertama, melalui gol Kim Jeffrey Kurniawan moral pemain meningkat menghadapi babak kedua.
"Kami memainkan laga yang berimbang di babak pertama dan beruntung bisa mencetak gol lebih dulu menjadi 1-0. Pemain bekerja dengan bagus dan Kim mencetak gol yang bagus, dia berpikir cepat di kotak penalti," kata Robert diberitakan Republikbobotoh.com.
Pada babak kedua, Robert menilai permainan timnya terganggu usai beberapa keputusan wasit yang merugikan timnya. Termasuk penalti yang didapat Bali United Robert mengatakan keputusan tersebutharus dikaji ulang.
Gol bunuh diri yang dilakukan Supardi di menit ke-56 rupanya mempersulit langkah Persib untuk kembali mengubah keadaan.
"Setelah itu di babak kedua tim lawan mendapat penalti yang benar atau tidaknya masih akan kami lihat dan setelah itu terjadi gol bunuh diri dan memang situasinya tidak mudah," katanya.
Meski sulit, Robert tetap percaya dengan anak asuhnya yang mampu membalikan keadaan. Pada menit ke-60, Persib akhirnya bisa bangkit dengan kembali unggul melalui gol yang dicetak Frets Butuan.
Tak lama dari itu skor kembali imbang, Robert pun melihat skuatnya kian sulit untuk menambah kedudukan. Gol yang dicetak Stefano Lilipaly usai menyambar bola dari Wawan Hendrawan nampaknya semakin berat bagi Maung Bandung.
"Setelah itu kami bisa mencetak gol lagi menjadi 2-1 tapi mereka mengubahnya menjadi 2-2 dan sebelumnya ada insiden tendangan bebas yang diragukan. Lalu mereka mencetak gol lagi lewat umpan panjang yang membelah pertahanan kami," jelas Robert.
Robert mengatakan, laga berjalan menarik mengingat kedua tim sama-sama menargetkan poin penuh. Robert menambahkan skuat Bali United yang berada di bench dan lapangan sama kuatnya.
"Secara keseluruhan ini laga yang menarik dan seperti yang saya katakan kedua tim sama-sama mencari poin, kami tahu Bali tim yang bagus dan penuh kekuatan hari ini. Mereka juga punya kekuatan dari bangku cadangan yang bisa membantu ketika masuk," ujarnya.
Tak sampai disitu, Robert ogah mengomentari kepemimpinan wasit asal Sumatera Barat, Prisman Aranda. Ia menyerahkan penilaian tersebut kepada penonton yang menyaksikan laga tersebut.
"Hasil yang bagus untuk Bali dan ada beberapa keputusan yang tidak memihak kami, tapi itu diserahkan kepada orang-orang untuk menilai. Kami tidak kalah dalam permainan, saya tidak mengeluh tapi ada suatu hal yang dipertanyakan," pungkasnya.