Ini Dia Kegagahan Xpander Cross dan Keunggulannya

ini-dia-kegagahan-xpander-cross-dan-keunggulannya Mitsubishi Xpander Cross. (Tri Widiyantie/PINDAINEWS)

DIDADAMEDIA, Bandung - Penghujung 2019 ini PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), meluncurkan produk terbarunya, yaitu Mitsubishi Xpander Cross.

Xpander Cross telah resmi dipasarkan di Indonesia. Bahkan, kehadiran mobil dengan tampilan gagah ini sudah bisa didapatkan di seluruh dealer Mitsubishi.

Kendaraan ini sangat cocok bagi para penggemar traveling,  Xpander  Cross ini merupakan sebuah crossover yang menjadi varian tertinggi di kelasnya. Dari sisi interior Xpander Cross makin berkelas dibanding keluaran sebelumnya dengan mengusung warna kombinasi hitam dan coklat. Xpander Cross juga ditambah sentuhan kemewahan dengan jok kulit berwarna hitam.

Selain itu, mobil ini juga dilengkapi dengan suspensi khusus  (special tuned suspension), ground clearance yang lebih tinggi, serta LED headlamp dan foglamp.

"Yang pasti Xpander Cross juga mengincar masyarakat yang menyukai hobi petualang baik pantai maupun pegunungan," tutur Head of Sales Dealer Management Region 1 PT MMKSI, Tommy Adianto saat peluncuran XPander Cross di PVJ, kemarin.

Dia juga menjelaskan, XPander Cross melengkapi jajaran produk dari XPander yakni sebuah kendaraan Crossover yang memadukan kenyamanan sebuah MPV dengan ketangguhan sebuah SUV.



Sebetulnya, dari segi desain, tak banyak perbedaan yang diusung Xpander Cross, hanya desain gril saja yang dibuat sedikit berbeda. Namun jika dilihat lebih detail lagi, lubang gril dibuat lebih besar dengan aksen tonjolan untuk mempertegas kesan SUV, warnanya tak lagi krom biasa tapi black chrome.

Selanjutnya, untuk warna Xpander Cross hadir dalam tiga varian, yakni premium package, A/T, dan M/T yang masing-masing memiliki lima pilihan warna, quartz white pearl, jet black mica, sterling silver metallic, graphite grey metallic, dan sunrise orange metallic.

Sementara untuk harga di Jabodetabek, Xpander Cross seri A/T Premium Package dibandrol Rp286.700. Sedangkan Xpander Cross AT hanya dijual Rp277.700, dan Xpander Cross MT Rp267.700.

Turut hadir dalam peluncuran Mitsubishi XPander Cross, Executive General Manager Sales & Marketing Division Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) Takayuki Tatsumi,  Area Coordinator PT MMKSI Yudha Pratama, dan para pimpinan dealer Mitsubishi di Bandung.


Editor: redaktur

Komentar