Oded Terbitkan Surat Edaran Tolak Gerakan Anarko

oded-terbitkan-surat-edaran-tolak-gerakan-anarko Wali Kota Bandung, Oded M Danial. (Dok PINDAINEWS)

DIDADAMEDIA, Bandung - Wali Kota Bandung, Oded M. Danial menerbitkan surat edaran tentang imbauan anti-gerakan anarko pada Senin (28/10/2019) kemarin.

Edaran tersebut dibuat mengingat muncul berbagai peristiwa yang mengarah kepada anarkisme dan radikalisme, salah satunya disebabkan oleh aktivitas kelompok anarko yang bersifat anti-pemerintahan.

Dalam surat edaran yang ditujukan kepada kepala perangkat daerah Kota Bandung, Camat se-Kota Bandung, Lurah se-Kota Bandung, Ormas/LSM dan komunitas se-Kota Bandung, Oded mengajak seluruh masyarakat untuk berkoordinasi dengan pimpinan antar kecamatan dan melibatkan babinsa, bhabimkamtibmas, RT, RW, FKDM serta lainnya untuk menjaga lingkungan dan wilayah.

"Dengan munculnya kelompok anarko tersebut, saya berharap koordinasi dengan seluruh unsur kewilayahan dapat  terjalin. Selain itu juga dari kepala sekolah, pimpinan perguruan tinggi bisa menjaga keamanan lingkungan," katanya dalam surat edaran.

Selanjutnya, Oded meminta laporan perkembangan kondisi situasi di masing-masing wilayah. Selain itu, ia mengajak agar masing masing pimpinan kewilayahan untuk membuat testimoni dan seruan baik melalui video, spanduk, media sosial menolak paham anarko, radikalisme dan anarkisme.

Surat edaran tersebut keluar pasca ratusan massa dari kelompok yang tidak dikenal diamankan oleh kepolisian karena diduga melakukan pengerusakan kepada sejumlah fasilitas publik serta vandalisme disela-sela Peringatan Hari Buruh Internasional 2019, di Kota Bandung, Rabu. Kelompok tersebut terdiri atas pelajar dan juga mahasiswa.

Ditambah ada informasi dari warga, massa tersebut melakukan aksi vandalisme kepada sejumlah mobil dengan cat semprot. Selain itu, puluhan orang juga diamankan di Jakarta dan Surabaya karena melakukan tindakan sama.

Editor: redaktur

Komentar