DIDADAMEDIA, Jakarta - Menteri Pemuda dan Olahraga di Kabinet Indonesia Maju Zainudin Amali dinilai memiliki tugas yang tidak ringan untuk membawa kejayaan olahraga tanah air di kancah internasional.
"Banyak tugas yang diemban Menpora baru Zainudin Amali terutama dalam hal membangkitkan kejayaan olahraga Indonesia. Itu tentunya bukan tugas yang ringan," kata ketua KONI Medan Eddy Sibarani di Medan, Rabu (23/10).
Langkah awal yang harus dilakukan Menpora baru, menurut dia, harus mampu merangkul semua pemangku kepentingan yang terkait olahraga, karena Menpora tidak akan bisa bekerja sendiri tanpa bantuan lembaga lainnya.
Apalagi Indonesia berniat memiliki program untuk menjadi tuan rumah berbagai peristiwa internasional seperti Olimpiade maupun Piala Dunia yang tentunya tidak mudah untuk bisa diwujudkan tanpa adanya dukungan semua pihak.
"Nah, inilah yang harus dilakukan dan tentunya menjadi pekerjaan rumah Menpora yang baru. Intinya, ke depan bagaimana olahraga Indonesia semakin jaya dan semakin disegani oleh bangsa-bangsa lainnya," katanya.
Amali ditunjuk Presiden Joko Widodo sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga untuk periode 2019-2024. Pada saat pengumuman Kabinet Indonesia Maju oleh Presiden, Amali juga diminta untuk mengurusi sepak bola.
"Untuk awal-awal yang paling penting dilakukan adalah melakukan koordinasi dengan induk organisasi cabang olahraga untuk mendengar masukan-masukan demi kemajuan bersama," katanya.