Wali Kota Bandung Gelar Doa Bersama Jelang Pelantikan Presiden

wali-kota-bandung-gelar-doa-bersama-jelang-pelantikan-presiden Doa bersama menjelang pelantikan Presiden dan Wakil Presiden, pada Minggu (20/10/2019), di Masjid Ra. (Bagja Yudistira/PINDAINEWS)

DIDADAMEDIA, Bandung - Sejumlah penjabat di Kota Bandung, berdoa bersama menjelang pelantikan Presiden dan Wakil Presiden, pada Minggu (20/10/2019), di Masjid Raya Bandung.

Doa bersama ini dilakukan dengan harapan saat pelantikan berlangsung berjalan aman, serta berharap juga kondusifitas Kota Bandung.

Dalam kegiatan itu, hadir Wali Kota Bandung Oded M Danial, Kapolrestabes Bandung Kombes Irman Sugema hingga Dandim 0618/BS.

Kegiatan salat hingga doa bersama dilakukan secara khusyuk. Selain para pimpinan di Kota Bandung, kegiatan itu juga diikuti warga lainnya. Mereka berbaur memanjatkan doa untuk kesuksesan pelantikan Presiden dan Wakll Presiden.

Wali Kota Bandung Oded M Danial menyampaikan pelantikan Presiden perlu didukung. Oded menyinggung pelantikan ini harus berdampak pada situasi kondusif di Kota Bandung.

"Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden, mari kita sikapi semoga Kota Bandung dan Jawa Barat mampu menghadirkan kondusifitas keamanan. Insya Allah kondusif," kata Oded saat menyampaikan ceramah singkatnya.

Oded juga mengajak seluruh elemen warga dan para pimpinan instansi vertikal untuk semakin mengeratkan tangan dan beriringan langkah menjaga Kota Bandung.

"Karena kota ini harus dijaga oleh kita sebagai warganya sendiri," kata Oded.

Editor: redaktur

Komentar