DIDADAMEDIA - Presiden Joko Widodo menyampaikan ucapan selamat memperingati Hari Kesaktian Pancasila 1 Oktober melalui akun media sosialnya seperti Twitter dan Instagram, Selasa.
Presiden Jokowi melalui akun twitter-nya menyebutkan sebagai dasar negara, Pancasila telah memandu bangsa Indonesia untuk bersatu dalam keberagaman.
"Berbagai ujian datang menggoyahkan persatuan itu, tapi semuanya terpental oleh komitmen kita bersama untuk mengamalkan nilai-nilai luhur Pancasila dalam kehidupan bermasyarakat," cuit Presiden Jokowi dalam akun twitternya @jokowi.
Cuitan Presiden Jokowi di akun Twitternya dan Instagramnya dilengkapi dengan gambar animasi seorang perempuan yang menunjuk warga masyarakat laki laki dan perempuan yang menegakkan Pancasila di tiang balok.
Gambar animasi itu juga memuat tulisan Selamat Hari Kesaktian Pancasila 1 Oktober 2019 - Presiden Joko Widodo.
Cuitan itu diunggah sekitar pukul 09.05 WIB dan hingga pukul 12.50 WIB, mendapatkan 2.699 retweet dan 9.395 menyatakan suka.
Sementara itu di akun Instagramnya, Presiden Jokowi menyebutkan takdir bangsa kita adalah keberagaman.
Dari Sabang sampai Merauke, dari Miangas sampai Rote, yang kita saksikan adalah keberagaman etnis, bahasa, adat istiadat, agama, kepercayaan serta golongan yang bersatu padu membentuk Indonesia.
Dan yang menjadi pemandu bagi persatuan adalah Pancasila, ideologi bangsa kita.
Sebagai dasar negara, Pancasila telah menjadi benteng dalam menghadapi serbuan ideologi-ideologi lain.
Berbagai ujian datang untuk menggoyahkan persatuan, tapi semuanya terpental oleh keteguhan kita pada komitmen bersama untuk mengamalkan nilai-nilai luhur Pancasila dalam kehidupan bermasyarakat.
"Begitu juga proses demokrasi yang telah berhasil kita kelola dengan baik berkat nilai-nilai Pancasila yang menjadi pemandunya," sebut Presiden Jokowi.