Semen Padang Siap Tampil Mengejutkan di Kandang Persib

semen-padang-siap-tampil-mengejutkan-di-kandang-persib Ilustrasi. (liga-indonesia.id)

DIDADAMEDIA, Bandung - Semen Padang percaya diri menatap laga melawan Persib Bandung pada pekan ke-19 Liga 1 musim 2019. Dalam pertandingan yang akan berlangsung di Stadion si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Rabu (18/9/2019) itu Kabau Sirah bertekad merealisasikan target curi poin.

Asisten Pelatih Semen Padang, Welliansyah optimistis target tersebut bisa teralisasikan. Sebab, Semen Padang datang ke Bandung dengan wajah baru di skuatnya.

Mereka, total mendatangkan enam pemain baru dengan tiga di antaranya merupaka pemain asing. Selain itu, Semen Padang juga akan ditangani pelatih baru, Eduardo Almeida.

"Untuk pertandingan besok, kami sudah siap. kami sudah melupakan apa yang terjadi di Semen Padang sebelumnya. Tim persib yang jelas timnya cukup bagus. mungkin ini bahan pertimbangan kami besok. Semoga kita bisa main baik besok yang jelas," katanya di Graha Persib, Kota Bandung, Selasa (17/9/2019).

Menurut Welliansyah kedatangan pemain dan pelatih baru membuat Semen Padang lebih percaya diri menatap sisa pertandingan di Liga 1 2019. Dia mengatakan, kehadiran mereka membawa angin segar untuk tim Kabau Sirah bangkit dan bertahan di Liga 1.

"Sekarang kita tahu kita ada head coach kita, ada pemain baru, mudah-mudahan ini bisa mengangkat tim kita. Target kita datang kesini alangkah baiknya kita memenangkan pertandingan atau paling tidak kita bisa meraih poin disini," tegasnya.

Menghadapi Persib, Semen Padang membawa 18 pemain. Hanya Irsyad Maulana yang dipastikan absen karena cedera. Sementara sisanya bisa bermain.

"Kami membawa 18 pemain, yang ga bisa main irsyad maulana karena cedera. Untuk Karl Max, kondisinya baik, bagus, dan dia siap bermain," pungkasnya.


Editor: redaktur

Komentar