DIDADAMEDIA, Bandung - Penyerang Persib Bandung, Kevin van Kippersluis, sudah tak sabar melakoni laga melawan Tira-Persikabo pada pekan ke-18 Liga 1 2019.
Pertandingan yang akan berlangsung di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Sabtu (14/9/2019) akan menjadi tandang pertama Kevin bersama Persib di Liga 1 2019. Kevin sangat antusias melakoni partai tersebut.
Dia juga merasa jarak dari Bandung ke Bogor, tidak terlalu jauh yang membuat pemain tidak akan terlalu terkuras fisiknya. Berbeda dengan saat Persib bertandang ke markas Perseru Badak Lampung, beberapa waktu lalu.
Dalam pertandingan yang berkesudahan dengan skor imbang 1-1 itu Kevin juga ikut dalam daftar pemain yang diboyong Persib. Hanya saja, karena proses administrasinya belum rampung, dia hanya menjadi penonton dalam laga tersebut.
"Saya sudah ke Lampung, tapi memang saya tidak bermain di sana. Tapi ya itu (melawan Tira-Persikabo) pertandingan away pertama saya jadi semoga beruntung dengan perjalanan tiga jam di bus lalu lanjut penerbangan, tapi saya menantikan untuk tampil di pertandingan away nanti," terang pemain asal Belanda itu.
BACA JUGA :
Kevin tercatat sebagai rekrutan anyar Persib. Dia sudah melakoni debutnya bersama Maung Bandung di laga melawan PSS Sleman, pada laga pamungkas Persib di putaran pertama.
Pertandingan yang berakhir dengan skor 1-0 untuk kemenangan Persib itu juga menjadi debut Kevin tampil di sepak bola Indonesia. Dari pertandingan tersebut, dia sudah mulai bisa memahami karakteristik permainan di sepak bola Indonesia.
"Ya setiap orang di sini sangat cepat, bermain pendek di permukaan sedangkan saya cukup tinggi tapi ya saya suka itu."
"Rekan-rekan yang baik di tim, berbicara beberapa kata dengan B. inggris, yang membantu adaptasi saya di sini," pungkasnya.