Klarifikasi Ridwan Kamil Terkait Pemindahan Ibu Kota Jabar

klarifikasi-ridwan-kamil-terkait-pemindahan-ibu-kota-jabar Gubernur Jabar, Ridwan Kamil. (Humas Pemprov Jabar)

DIDADAMEDIA, Bandung - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil merasa perlu meluruskan pernyataannya terkait wacana pemindahan ibu kota Jabar.

Sosok yang akrab disapa Emil itu menjelaskan, pemindahan yang dia maksud hanya memindahkan pusat pemerintahan. Sebab kata dia, ada kemungkinan ibu kota Jabar tetap di Bandung.

"Ada rencana pengembangan baru, termasuk meminta distudi, kira-kira opsi pusat pemerintahan. Dari kemarin studi pusat pemerintahan, bukan ibu kota," ucap Emil saat ditemui di Hotel Horison, Jalan Pelajar Pejuang, Kota Bandung, Jumat (30/8/2019).

Saat ini, Emil mengaku tengah mengkaji terkait pemindahan pusat pemerintah. Namun belum dapat diputuskan apa ibu kota akan dipindahkan ke daerah lainnya di Jabar.

"Ibu kota-nya bisa tetap di Bandung, tapi kantor dinasnya ngumpul di sebuah tempat yang memadai, supaya pelayanan publik tidak menclak menclok, tidak efektif seperti sekarang. Kan ada dinas yang di Cimahi, ada yang di pinggir kota, kan gak efisien," ujarnya.

Wacana pemindahan ini pun, kata Emil sudah lama disiapkan. Pemindahan ini pun masih perlu studi dan kajian mendalam.

"Menurut saya masih lama. Pertanyaan wartawan kemarin kan tentang apa isi RTRW yang disetujui oleh dewan," kata dia.


Editor: redaktur

Komentar