DIDADAMEDIA, Bandung - Terkait enam orang perwira tinggi (pati) Polri yang mengikuti seleksi calon pimpinan (capim) KPK, Mabes Polri tak miliki target khusus.
Hal itu disampaikan Kadiv Humas Polri Irjen M Iqbal saat ditemui di kampus Universitas Padjajaran (Unpad), Kabupaten Sumedang, Rabu (14/8/2019).
"Enggak ada target khusus, sesuai prosedur saja" ucap dia.
Enam anggota polri yang turut dalam seleksi capim KPK, di antaranya Antam Novambar, Bambang Sri Herwanto, Dharma Pongrekun, Firli Bahuri, Juansih dan Sri Handayani.
Sedangkan 34 orang lainnya, berasal dari institusi di luar Polri atau memiliki latar belakang berbeda-beda.
Dengan rincian, akademisi dosen 7 orang, advokat 2 orang, jaksa 3 orang, pensiunan jaksa 1 orang, hakim 1 orang, auditor 4 orang, komjak 1 orang, komisioner dan pegawai KPK 5 orang, PNS 4 orang, pensiunan PNS 1 orang, lain-lain 5 orang.
"Ikut proses saja," pungkas Iqbal.