DIDADAMEDIA, Bandung - Winger Persib Bandung, Esteban Vizcarra, mengaku lebih percaya diri setelah mencetak gol debutnya bersama klub berjulukan Maung Bandung itu di Liga 1 musim 2019.
Vizacarra membukukan gol pertamanya saat Persib bermain imbang 2-2 dengan Persela Lamongan, Kamis (8/8/2019) lalu. Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Surajaya, Lamongan, pemain naturalisasi asal Argentina itu mencetak gol pada menit ke-14, setelah menyambut umpan Febri Hariyadi dari sepak pojok.
BACA JUGA :
"Ya, membuat semakin percaya diri kalau pribadi. Tapi sedih karena kita gak bisa menang kemarin karena kita dapat gol balasan lagi. Tapi ya tetap percaya diri," katanya di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Senin (12/8/2019).
Dalam kiprahnya di Liga 1 2019, Persib akan bertanding dengan Borneo FC pada pekan keempat, di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Rabu (14/8/2019).
Vizcarra mengatakan, Borneo merupakan tim yang kuat dan sulit dikalahkan. Namun ia optimistis tiga poin bisa diraih Maung Bandung dalam laga tersebut.
"Borneo, mereka tim yang kuat, dan cuka main counter attack, kita harus fokus dan sabar juga kalau main. Tunggu waktu untuk masuki kotak pinalti dan juga harus efektif. Kalau ada peluang harus kita coba gol," pungkasnya.