DIDADAMEDIA, Bandung - Blitar Bandung United gagal memenuhi target kemenangan saat jumpa Sriwijaya FC pada pekan ke-10 Liga 2 musim 2019.
Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Siliwangi, Kota Bandung, Senin (5/8/2019) itu Blitar Bandung United harus puas bermain imbang 2-2 dengan Sriwijaya FC.
Sebenarnya hasil tersebut patut disyukuri oleh Blitar Bandung United. Sebab tim tuan rumah sempat tertinggal lebih dulu 2-0 dari lawan yang mencetak gol melalui Ahmad Ihwan (34', 56').
Beruntung Blitar Bandung United bisa menyamakan kedudukan jelang laga berakhir, melalui Rezam Baskoro (82', 93').
"Secara permainan masih kurang memuaskan saya, karena sebenarnya kami pasang target tiga poin di sini. Kami tahu Sriwijaya FC bukan lawan yang mudah dikalahkan."
"Tapi kalau anak-anak lebih bekerja keras anak-anak pasti bisa," kata Pelatih Blitar Bandung United, Liestiadi, seusai laga.
Meski begitu Liestiadi tetap mengapresiasi kerja keras anak asuhnya di lapangan. Setidaknya tim satelit Persib Bandung itu tidak kalah dalam pertandingan tersebut.
"Secara teamwork bisa kita imbangi. Target kita 3 poin. Kecolongan gol pertama dan kedua mereka drop. Tapi setelah gol pertama kita, mereka langsung bangkit dan berhasil," sambungnya.
Setelah ini, Blitar Bandung United akan menghadapi dua laga tandang menghadapi Persita Tangerang dan PSGC Ciamis. Liestiadi mengatakan sudah menyiapkan evaluasi bagi timnya untuk menghadapi dua pertandingan tersebut.
"Evaluasi kita ada apalagi pertandingan dua nanti cukup sulit. Kita evaluasi posisi. Lawan Tangerang dan Ciamis kita harus meraih poin walau main di kandang lawan," pungkasnya.