DIDADAMEDIA, Bandung - Merasa aplikasi yang bisa menjawab kebutuhan traveler cukup minim, maka hadirlah Karikatour yang sudah di-launching dan bisa diunduh sejak Januari 2019 di Playstore. Karikatour menjadi aplikasi pilihan yang menyediakan beragam lokasi wisata, guide sampai tempat makan yang lagi hits di Bandung.
Sejauh ini, diakui Amir Malik selaku CMO Karikatour saat mengunjungi redaksi DIDADAMEDIA, belum banyak aplikasi yang detail menyediakan keperluan traveler terutama tempat-tempat wisata yang belum banyak diketahui. Ia mencontohkan, Curug Cikaso yang berada di Sukabumi.
"Tidak hanya menyediakan aplikasi untuk tujuan bisnis semata, kami juga hadir ingin ikut melestarikan tempat wisata yang ada di Jawa Barat, khususnya di Kota Bandung," ucapnya.
Tidak hanya wisata kota, wisata bersejarah, wisata kampung sampai naik gunung pun bisa di fasilitasi oleh Karikatour. Untuk para pendaki yang ingin di guide pun bisa menggunakan aplikasi ini.
"Kenapa kami menekankan ke persoalan guide tour karena hal itu masih menjadi bagian yang kadang ditemui oleh mereka yang ingin berwisata tapi tidak paham akan alur lokasi," jelas Amir.
Lebih jauh ia juga manambahkan, bagi keluarga yang sedang menikmati liburan dan perlu untuk perihal dokumentasi. Karikatour menyediakan layanan fotografer. Karena ada juga mereka yang sedang berlibur lupa untuk mendokumentasikan setiap perjalanannya. "Solusi itu juga yang akhirnya kami siapkan," katanya.
Puluhan destinasi wisata ada di Karikatour lengkap dengan foto lokasi. Meski dengan keterbatasan SDM yang berjumlah 8 orang, mereka optimis bisa melayani destinasi wisata di seluruh Indonesia.
"Saat ini yang masih menjadi prioritas Jawa Barat terutama Kota Bandung, tapi kedepannya kami akan mengembangkan hingga seluruh Indonesia dan luar negeri," terang Amir seraya menambahkan pihaknya masih menunggu adanya investor, baik individu maupun dari pemerintah yang sama-sama ingin melestarikan wisata daerah.