DIDADAMEDIA, Bandung - Berlangsung selama dua hari sejak Sabtu (27/07/2019) sampai dengan Minggu (28/07/2019), sebuah roadshow music bertajuk 'Road to Soundrenaline' di gelar di Trans Convention Center Bandung.
Beberapa musisi kenamaan seperti Maliq & D' Essentials, Rendy Pandugo, Miami Horor, Elephant Kind, Rubah di Selatan, Mustanche and Beard serta Prontaxan hadir khusus di Bandung, Minggu (28/07/2019).
Menjadi kota ke-8 dari rangkaian 'Road to Soundrenaline', Bandung yang sarat kreativitas menjadi semakin hidup dengan berbagai inspirasi yang dihadirkan tidak hanya melalui panggung musik, namun juga kegiatan lain seperti workshop dan marketplace.
"Gelaran 'Road to Soundrenaline' menjadi sebuah pintu bagi setiap insan kreatif yang hadir untuk dapat merasakan timeless festival experience sebelum berangkat ke Garuda Wisnu Kencana, Bali, tempat dimana Soundrenaline digelar pada 7-8 September 2019 mendatang," ungkap Ardi dari Sachi, promotor 'Road to Soundrenaline' saat ditemui di Trans Convention Center, Minggu (28/07/2019).
Selain Maliq & D'Essentials, beberapa musisi nasional juga akan mewarnai gelaran Soundrenaline 2019. Elephant Kind menjadi salah satu musisi yang seringkali naik panggung Soundrenaline dan turut ikut serta dalam Road to Soundrenaline.
Bam Mastro selaku vokalis Elephant Kind saat ditemui sebelum penampilannya di 'Road to Soundrenaline' Bandung mengaku, ia dan kedua temannya selalu memastikan bahwa Soundrenaline menjadi sebuah panggung besar yang tidak akan mereka lewatkan.
"Kami melihat bahwa Soundrenaline yang telah berjalan sekian lama selalu konsisten untuk memberi ruang bagi para musisi lintas genre bahkan generasi untuk bisa menampilkan karya terbaik kami," katanya.
Apalagi, lanjut Bam, dia melihat bahwa dimulai dari Road to Soundrenaline, kesempatan untuk band-band lokal berbakat tampil di panggung Soundrenaline semakin terbuka. Dengan adanya seleksi di kota-kota.
Road to Soundrenaline, mereka yang sukses bisa berangkat ke Bali. "Kami sangat senang bisa kembali terlibat di Soundrenaline dan bertemu dengan banyak insan kreatif. Apalagi bertemu dengan musisi-musisi besar yang dulu gak pernah terpikir untuk bisa berada di panggung yang sama," ujar Bam.
Selain di Kota Bandung, 'Road to Soundrenaline' juga menghadirkan timeless festivel experience di 19 Kota di Indonesia. Road to Soundrenaline yang telah berjalan dari 13 Juli hingga 25 Agustus mendatang. "Untuk pekan ini ada 3 kota yang berlangsung 'Road to Soundrenaline' secara bersamaan. Kami berharap para insan kreatif yang hadir di 'Road to Soundrenaline' dapat semakin.
terinspirasi dan yakin bahwa Soundrenaline wajib untuk dikunjungi, baik 'Road to Soundrenaline' maupun Soundrenaline," papar Widi Puradiredja yang merupakan music curator Soundrenaline 2019.
Rangkain 'Road to Soundrenaline' Singgah di Bandung
