DIDADAMEDIA, Bandung - Peristiwa yang tidak terduga terjadi, Jumat (5/7/2019) malam, di kawasan Stasiun Purwakarta. Malam itu, sebanyak 12 rangkaian kereta bekas terbakar.
"Benar. Peristiwa terbakarnya 12 rangkaian kereta itu pada Jumat (5/7/2019). Petugas kami mengetahui adanya peristiwa itu sekitar pukul 23.50," tandas Manager Humas PT Kereta Api Indonesia (KAI) (Persero) Daerah Operasional (Daop) 2 Bandung, Noxy Citrea, Sabtu (6/7/2019).
Wanita berjilbab ini mengemukakan, lokasi terbakarnya kereta-kereta itu berada di areal penyimpanan di kawasan Stasiun Purwakarta. Pihaknya, lanjut Noxy, langsung menghubungi Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Purwakarta.
Sebanyak 4 unit kendaraan pemadam kebakaran, tutur Noxy, dikerahkan dinas tersebut di lokasi kejadian. Berkat kerja keras, petugas berhasil memadamkan api pada Sabtu (6/7/2019) pukul 00.30. Pihaknya pun bersyukur bahwa tidak ada korban dalam peristiwa itu.
Mengenai penyebab terbakarnya kereta-kereta bekas itu, Noxy menyatakan, hingga kini, pihak berwajib masih menyelidikinya. "Kami pun belum dapat memastikan berapa nilai kerugiannya," tutup Noxy.