Prediksi Susunan Pemain Persib vs BFC, Misi Akhiri Puasa Kemenangan

prediksi-susunan-pemain-persib-vs-bfc-misi-akhiri-puasa-kemenangan Tim Persib Bandung. (Dok PINDAINEWS)

DIDADAMEDIA, Bandung - Persib Bandung dalam motivasi tinggi untuk meraih tiga poin saat berhadapan dengan Bhayangkara FC (BFC) pada pekan keenam Liga 1 2019.

Supardi Nasir dan kawan-kawan bertekad mengakhiri paceklik kemenangannya dalam laga yang akan berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Minggu (30/6/2019) sore.

Maklum, dalam tiga laga sebelumnya, Persib rajin meraih hasil imbang. Pelatih Fisik Persib, Yaya Sunarya menegaskan persiapan timnya menghadapi BFC sudah cukup bagus.

Usai ditahan imbang Madura United 1-1 akhir pekan lalu, Persib punya waktu lima hari persiapan. Yaya berharap, anak asuhnya bisa mengaplikasikan dengan baik apa yang diinstruksikan tim pelatih saat latihan di pertandingan nanti.

"Pasca-pertandingan melawan Madura United, kami punya lima hari efektif untuk persiapan menjelang pertandingan berikutnya melawan Bhayangkara FC. Sejauh ini berjalan cukup bagus, tinggal bagaimana mengaplikasikan di pertandingan dengan target yang sudah jelas," terangnya.

Yaya mengakui Bhayangkara FC memang bukan lawan yang mudah dikalahkan. Menurutnya, klub berjuluk The Guardian itu memiliki performa yang cukup bagus di kompetisi musim ini. Namun Yaya menegaskan Persib tetap siap menghadapi laga tersebut. Sebab tim pelatih Maung Bandung sudah mengantongi kekuatan Bhayangkara FC.

"Mengenai Bhayangkara kami sudah coba melihat gambaran video tentang kekuatan mereka, gambaran kekurangan mereka juga. Kemarin sudah coba kita informasikan dan terapkan ke pemain, termasuk proses produksi gol mereka," tegasnya.

Di kubu lawan, Pelatih Bhayangkara FC, Angel Alfredo Vera menegaskan timnya datang ke Bandung untuk berusaha keras meraih hasil maksimal. The Guardian punya misi yang tak jauh berbeda dengan Persib di laga tersebut. Bedanya, Bhayangkara ingin meraih kemenangan pertama di laga tandang.

"Kami datang ke Bandung sudah siap untuk main. Kami masih sisa satu hari latihan dan akan kami manfaatkan sebaik mungkin, dimana saya mau lihat siapa yang akan main besok," terangnya.

Dalam laga nanti Persib terancam tampil tanpa tiga pilar utamanya; Ezechiel N'Douassel, Achmad Jufriyanto, dan Rene Mihelic karena cedera. Vera menuturkan, absennya ketiga pemain tersebut mungkin menjadi kerugian bagi Persib.

Namun ia menilai Persib sebagai tim yang banyak dihuni pemain berkualitas. Sehingga ia yakin, Pelatih Persib, Robert Alberts, pasti sudah menyiapkan pemain lain bila ketiganya absen.

"Ya saya tidak tahu kalau untuk itu, mungkin menjadi kerugian untuk Persib kalau mereka tidak main. Mungkin Pelatih Robert Albert juga sudah punya antisipasi, dia yang lebih tahu apa yang harus dilakukan."

"Kami hanya fokus dengan pemain sendiri. Ke Bandung kami bawa 20 pemain, dan kami akan pikirkan siapa yang harus main dan siap untuk besok," pungkasnya.


Prediksi Susunan Pemain

Persib Bandung (4-3-3): Made Wirawan (GK); Supardi, Achmad Jufriyanto, Bojan Malisic, Ardi Idrus; Kim Kurniawan, Rene Mihelic, Hariono; Febri Hariyadi, Artur Gevorkyan, Ghozali Siregar.
Pelatih: Robert Alberts

Bhayangkara FC (4-2-3-1): Awan Setho (GK); I Putu Gede Juni Antara, Anderson Salles, Jajang Mulyana, Fatchu Rochman; Flavio Beck Junior, Lee Yu Jun; Ilham Udin, Armaiyn, Vendry Mofu, Dendy Sulystiawan; Ramiro Fergonzi.
Pelatih: Angel Alfredo Vera

Editor: redaktur

Komentar