Tira-Persikabo Berpengalaman Permalukan Persib di SJH

tira-persikabo-berpengalaman-permalukan-persib-di-sjh Para pemain Tira-Persikabo merayakan gol Osas Saha ke gawang Persib di Piala Presiden 2019. (Dok PINDAINEWS)

DIDADAMEDIA, Bandung - Bukan perkara mudah bagi Persib Bandung menghadapi Tira-Persikabo dalam laga tunda Liga 1 2019 di Stadion Si Jalak Harupat (SJH), Kabupaten Bandung, Selasa (18/6/2019).

Faktanya Tira-Persikabo sering kali menyulitkan Persib. Bukti terakhir terjadi di pra-musim menuju musim 2019, Persib pernah dipermalukan 1-2 oleh Tira-Persikabo di hadapan pendukungnya sendiri, dalam laga penyisihan Piala Presiden 2019 di Stadion SJH.

Hal tersebut tentu membuat Persib termotivasi untuk membalas kekalahan mereka.

Gelandang Persib, Dedi Kusnandar mengakui hal tersebut. Menurut para pemain termotivasi untuk mengalahkan Tira-Persikabo untuk membalas kekalahan di Piala Presiden lalu.

"Target pasti ingin menang lawan Tira. Jadi saya berharap bisa menang lawan Tira. Pasti semua pemain ingin membalas kekelahan," terang pemain asal Sumedang itu.

Pemain yang karib disapa Dado itu mengakui Tira-Persikabo memang bukan lawan yang mudah dikalahkan. Terlebih di awal musim ini, Laskar Padjadjaran menunjukkan performa yang cukup bagus dengan meraih satu kemenangan dan satu imbang dari dua pertandingan yang dilakoni.

Kendati demikian, Persib tidak ciut nyali. Dado mengatakan Persib akan main di hadapan puluhan ribu Bobotoh. Dukungan Bobotoh adalah penambah motivasi pemain untuk memenangkan pertandingan.

"Semua bertekad, apalagi kami bermain di kandang sendiri dan ini mengejar poin jangan sampai disia siakan main di kandang untuk tiga poin," pungkasnya.

Editor: redaktur

Komentar