DIDADAMEDIA, Bandung - Di masa jeda internasional, Persib Bandung harus melepas empat pemainnya ke Tim Nasional. Dua pemain, Febri Hariyadi dan Achmad Jufriyanto dipanggil untuk memperkuat Timnas Indonesia dalam dua uji tanding menghadapi Yordania dan Vanuatu.
Kemudian Gian Zola yang dipanggil ke Timnas Indonesia U-22 untuk tampil pada ajang Merlion Cup 2019 di Singapura. Sementara satu pemain lainnya adalah Artur Gevorkyan yang dipanggil Timnas Turkmenistan.
Pelatih Persib, Robert Alberts, berharap keempat pemain tersebut bisa mendapatkan pengalaman yang bagus saat tampil di ajang Internasional. Robert pun menilai itu menjadi hal yang positif bagi Persib dan para pemain yang mendapatkan kesempatan memperkuat Tim Nasional.
BACA JUGA :
"Pertama, itu bagus bagi pemain bisa gabung ke timnas. Kedua, saya harap pemain mendapat pengalaman lebih di level yang lebih tinggi," katanya di Stadion SJH, Sabtu (8/6/2019) petang WIB.
Robert pun berharap ketika sudah memperkuat Timnas, keempat pemain tersebut bisa mengaplikasikan pengalamannya itu di klub. Namun Robert juga mengingatkan bila keempat pemain tersebut untuk tidak meninggi lantaran berstatus sebagai pemain Tim Nasional. Menurutnya, baik di timnas maupun di klub, semua pemain harus bekerja keras untuk mengangkat prestasi Persib.
"Dan saat kembali mereka bisa membawa pengalaman itu ke klub. Jangan terlalu percaya diri berlebih dan mereka kembali bekerja keras bersama Persib," pungkasnya.