DIDADAMEDIA, Bandung - Liga 1 2019 akan rehat sejenak. Lebih kurang sepekan, kompetisi tertinggi sepak bola Indonesia itu akan meghentikan semua kegiatannya dalam rangka memperingati Hari Raya Idul Fitri. Kompetisi rehat, tim pun otomatis akan meliburkan skuatnya.
Persib Bandung, rencananya akan meliburkan para pemainnya selama sepekan. Pelatih Persib, Robert Alberts, menuturkan tim akan mulai diliburkan pada 1 Juni, dan akan kembali berlatih pada 7 Juni mendatang.
Robert menuturkan, selama libur para pemain tetap diwajibkan berlatih secara individu. Maklum, setelah libur lebaran Persib tidak punya banyak waktu persiapan untuk menghadapi Arema FC di pekan keempat pada 14 Juni mendatang.
"Kami libur mulai tanggal 1 sampai 7 (Juni) tapi mereka tetap mendapat tugas," kata pelatih asal Belanda itu.
BACA JUGA :
Robert melanjutkan, program latihan mandiri akan diberikan kepada para pemain melalui tayangan video, perihal apa yang harus mereka kerjakan. Ia menegaskan, semua pemain wajib menjalankan pekerjaan rumah tersebut.
"Mereka mempunyai pekerjaan rumah untuk selalu berlatih. Iya, itu pekerjaan rumah untuk mereka. Mereka akan mendapat video apa yang harus dilakukan," pungkasnya.