Jupe Ungkap Kesan Kembali Berduet Bersama Bojan Malisic

jupe-ungkap-kesan-kembali-berduet-bersama-bojan-malisic Achmad Jufriyanto. (Net)

DIDADAMEDIA, Bandung - Achmad Jufriyanto langsung melakoni debutnya bersama Persib Bandung di pertandingan pertama Liga 1 2019 menghadapi Persipura Jayapura.

Dalam laga yang berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Sabtu (18/5/2019), pemain yang karib disapa Jupe itu langsung dipercaya tampil selama 90 menit.

Langsung melakoni debut bersama Persib selama 90 menit, menandakan bila kondisi Jupe sudah sangat baik. Sebelumnya mantan pemain Sriwijaya FC itu harus menepi selama empat bulan untuk memulihkan cedera pergelangan kakinya.

Walau sempat menepi cukup lama, namun ketika kembali merumput, Jupe langsung menunjukkan kualitasnya sebagai pemain belakang jempolan. Berduet bersama Bojan Malisic di sektor bek tengah Maung Bandung, Jupe tampil trengginas.

Ia dan Bojan menjadi palang pintu yang sulit ditembus lawan. Hasilnya, Persib bisa menang atas Persipura tanpa kebobolan. Soal berduet bersama Bojan, Jupe mengaku sudah klop dengan pemain asal Serbia itu. Hanya saja memang masih butuh waktu untuk semakin meningkatkan chemistry antara dirinya dengan Bojan.

"Mudah-mudahan bisa semakin bagus. Paling penting sekarang tinggal momentum saja di setiap pertandingan, karena satu pertandingan tidak bisa menjadi patokan untuk pertandingan ke depan," terang mantan pemain Pelita Jaya itu.

Sejatinya, ini bukan kali pertama Jupe dan Bojan berduet sebagai palang pintu di lini belakang Persib. Pada pramusim 2018, di ajang Piala Presiden 2018, Bojan dan Jupe pernah berduet saat Persib mengalahkan Sriwijaya FC 1-0 di laga pembuka turnamen pramusim itu.

Namun hanya sekali keduanya bermain bersama, karena Jupe memutuskan hengkan ke Kuala Lumpur FA pada musim 2018. Selepas Jupe hengkang, lini belakang Persib di Liga 1 2018 dihuni duet Bojan dan Victor Igbonefo.

Editor: redaktur

Komentar